jpnn.com - JAKARTA – ITH (29), terduga pemerkosa karyawati di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Sabtu (21/11) minggu lalu, akhirnya tewas diterjang peluru.
Insiden tersebut berawal saat petugas Reserse Mobile (Resmob) Polda Metro Jaya menangkap ITH di Jalan Wijaya, Jakarta Selatan, Jumat (27/11) pukul 12.00 WIB.
BACA JUGA: Kuburan Bayi 1 Tahun Dibongkar Polda Metro Jaya
Saat petugas hendak mengamankan, ITH yang dalam keadaan mabuk sempat melakukan penolakan. Bahkan ITH mengancam petugas dengan sebilah golok.
“Tersangka masih mabuk masih tercium aroma alkohol, dan melawan petugas dengan golok. Lantas, petugas menembakkan dua peluru di dada pelaku,” kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Krishna Murti, Jumat (27/11).
BACA JUGA: Mari Tepuk Tangan! Polda Sultra Gagalkan Pembalakan 2700 Batang Kayu
ITH diketahui adalah residivis kasus pemerasan disertai kekerasan yang baru keluar bui November 2014 lalu. ITH nampaknya belum jera. Ternyata, informasi yang dihimpun menyebutkan, ITH sering beraksi di JPO.
“Tersangka sudah biasa mangkal di sana, diduga sudah lakukan beberapa kali tapi korban tidak ada yang melapor. Pelaku berani merampas, mengancam dengan sajam, di lokasi yang seharusnya aman. Pelaku biadab,” beber Krishna.(mg4/jpnn)
BACA JUGA: Ya Ampun... Baru Kenal, Pria Ini sudah Gituin Ceweknya yang Masih Dibawah Umur
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bobok Bareng di Kos, Mahasiswi Sembunyi di Kamar Mandi, Cowoknya di Kasur
Redaktur : Tim Redaksi