JPNN.com

Dosen Honorer UI Demo Rektorat

Kamis, 05 Mei 2011 – 03:03 WIB
Dosen Honorer UI Demo Rektorat - JPNN.com

DEPOK - Lebih dari 100 tenaga pengajar Universitas Indonesia (UI) berdemoMereka menuntut kepastian status sebagai tenaga pengajar di kampus negeri tersebut

BACA JUGA: Jangan Tanggapi NII Berlebihan

Karena sudah lama mengabdi namun masih berstatus dosen honorer.

Aksi para dosen itu didukung lebih dari 400 pekerja di lingkungan kampus yang berlokasi di Kota Depok tersebut
Para demonstran membawa berbagai atribut berisi pernyataan sikap

BACA JUGA: Kemendiknas Keluarkan Instruksi Tangkal Radikalisme



Di antaranya, bertuliskan kekecewaan terhadap kebijakan kampus UI
”Bayangkan ada dosen honorer yang sudah lama mengabdi tetapi tak diberikan status jelas

BACA JUGA: Pemerintah Didesak Hidupkan Lagi Penataran P4

Begitu pula terhadap ratusan pekerja lainnyaIni sama saja menelantarkan pekerja,” terang Presidium Paguyuban Pekerja UI, Andri G Wibisana di kampus UI, Depok, Rabu (4/5)

Dia juga menyebutkan masa kerja para dosen dan karyawan UI banyak yang sudah puluhan tahunSeharusnya sudah pantas mendapatkan status pegawai tetapDikatakan juga, berdasakan data kepegawaian UI tercatat 8 ribu dari 11 ribu pekerjanya berstatus honorer

Itu berlaku pula bagi dosen dan tenaga kerja non akademikMenurut Andri, pengurusan status kepegawaian adalah kewajiban pimpinan universitas dan pimpinan fakultas/programTanpa penegasan status itu, pimpinan UI dapat dikenakan sanksi administratif sesuai Peraturan Pemerintah (PP) No.53 tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil”Dalam PP No.66 Tahun 2010 itu malah memungkinkan seluruh pegawai di UI ini menjadi PNSItu jelas aturannya,” ujarnya dalam orasi di depan para pendemo

Untuk diketahui, sistem multikepegawaian di UI yakni PNS, pegawai BLU, dan pegawai universitas bertentangan dengan perundang-undangan yang berlaku saat ini.   Selain itu, Paguyuban Pekerja UI juga meminta tidak ada intimidasi terhadap demo tersebut

Sementara itu Rektor UI, Gumilar Rusliwa Somantri, mengatakan bahwa saat ini tengah mengusahakan proses pengangkatan pegawai honorer menjadi pegawai universitas, pegawai Badan Hukum Milik Negara dan Badan Layanan Umum”Sedang diusahakan, tapi memang membutuhkan proses,” terangnyaAksi

Protes dosen dan karyawan UI ini awalnya berlangsung di gedung Fakultas Hukum UILalu, massa longmarch ke kantor rektorat(rko)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SNMPTN Masih Sepi Pendaftar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler