jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi X DPR Ridwan Hisjam meminta Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri serius dalam mengusut tuntas kasus mafia pengaturan skor pertandingan bola yang dilaporkan pihak LBH Jakarta, kemarin (16/6).
"Tangkap saja, itu sudah kami sampaikan sejak awal. Ini seperti ada sepuluh orang, kentut satu, baunya saja kecium gak tahu yang kentut siapa," katanya di gedung DPR Jakarta, Rabu (17/6).
BACA JUGA: Eks Walkot Makassar Ajukan Praperadilan Lagi
Permintaan agar Polri serius menangani kasus ini juga didasari kasus sebelumnya yang telah ditangani kepolisian namun sejauh ini belum ada perkembangannya.
"Bareskrim kalau bisa tangkap, tapi saya pesimis. Di Surabaya yang bersangkutan (jaringan pengatur skor) sudah diperiksa, jadi harus diseriusi oleh Bareskrim," tegasnya. (fat/jpnn)
BACA JUGA: Menteri Yuddy Pastikan tak Ada Penerimaan CPNS Tahun Ini
BACA JUGA: Mendadak, Jokowi Panggil Menteri Yasonna Laoly
BACA ARTIKEL LAINNYA... Saksi Kunci Kasus Century Meninggal, Ini Kata KPK
Redaktur : Tim Redaksi