Dramatis! Juku Eja Menang Tipis dari Beruang Madu

Sabtu, 16 Juli 2016 – 20:10 WIB

jpnn.com - MAKASSAR- Tak diperkuat pemain asing ternyata bukan halangan bagi PSM Makassar untuk meraih tiga poin dalam lanjutan ISC A 2016. Menjamu Persiba Balikpapan di Stadion Andi Mattalatta Makassar, Sabtu (16/7) petang, PSM unggul dengan skor tipis 3-2.

Kemenangan ini cukup dramatis, karena PSM sejatinya tak terlalu dominan sepanjang pertandingan.

BACA JUGA: Ya Ampun, Sebegini Harga Tiket Perib Vs Persija di Tangan Calo

Pada babak pertama, tempo permainan langsung cepat dan tensi pertandingan tinggi. Persiba yang dikenal sebagai tim kasar dan memperagakan permainan keras, akhirnya harus rela kehilangan satu pemain.

Pada menit ke-23, bek asing Persiba Dirkir Kohn Glay diusir wasit akibat menjegal Ferdinand Sinaga dengan sangat keras. Ridwan Tawainella kemudian mengubah skor 1-0 setelah pada menit ke-25.

BACA JUGA: Ini Starting XI Persib vs Persija

Pada babak kedua, PSM yang merasa di atas angin bermain total menyerang dan sedikit lengah di belakang. Itu membuat Persiba sukses memanfaatkannya. 

Di luar dugaan, tim Beruang Madu berhasil balik unggul setelah Kurniawan Karman mencetak gol pada menit ke-48. Shohei Matsunaga membuat skor berubah 1-2 pada menit ke-50.

BACA JUGA: Gelandang Senior United Ini Menikmati Pra Musim Bersama Mourinho

Beruntung, Ferdinand Sinaga mampu mencetak gol berturut-turut pada menit ke-56 dan 60. Skor pun berbalik 3-2 untuk keunggulan PSM. Skor itu bertahan sampai laga usai.

Tim Juku Eja berhasil naik satu peringkat ke posisi 14 klasemen sementara ISC A 2016. Di sisi lain, Persiba turun ke peringkat 15 dengan sembilan poin. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mantan Gelandang Spanyol Ini Senang Ronaldo Raih Piala Eropa


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler