Dukung Angket Freeport, Fadli Zon Yakin Ada Skandal Besar

Jumat, 28 Desember 2018 – 13:37 WIB
Wakil Ketua DPR Fadli Zon.

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fadli Zon mengaku mendukung usul tentang penggunaan hak angket untuk menyelidiki akuisisi saham PT Freeport Indonesia (PTFI) oleh Indonesia Asahan Aluminium (Inalum). Menurutnya, usul agar DPR membentuk panitia khusus (pansus) angket tentang divestasi saham Freeport cukup bagus.

"Saya kira bagus juga juga dipikirkan untuk pansus. Nanti kami akan diskusikan," ungkap Fadli di gedung DPR, Jakarta, Jumat (28/12).

BACA JUGA: Keluarga Prabowo Beragam, Jangan Ributkan Joget di Natalan

Politikus Partai Gerindra itu menduga ada kejanggalan di balik pengambilalihan saham PTFI. Bahkan, Fadli menduga ada skandal besar dalam akuisisi saham PTFI yang akan terungkap melalui pansus angket bentukan DPR.

"Pansus Freeport saya kira bagus, karena ini (akuisisi saham PTFI, red) akan bisa menjadi satu skandal yang besar," ujarnya.

BACA JUGA: Jubir Prabowo: Energi La Nyalla Sangat Negatif

Sebelumnya Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengatakan, usul penggunaan hak angket untuk menyelidiki divestasi Freeport pasti bakal terealisasi. Kalaupun bukan DPR periode 2014-2019, bisa juga pada periode berikutnya.

"Karena divestasi itu penuh dengan kejanggalan sehingga memunculkan kecurigaan, maka datangkan hak angket," katanya, Kamis (27/12).(boy/jpnn)

BACA JUGA: Kardaya: Jangan Lagi Ada yang Mengatakan Perekonomian Bagus

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fahri Setuju Dibentuk Pansus Angket Divestasi Saham Freeport


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler