Dukung Langkah Rini, JK Santai Tanggapi Ancaman Fadli Zon

Rabu, 26 November 2014 – 00:02 WIB
Wakil Presiden Jusuf Kalla. Foto: istimewa

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) mendukung langkah Menteri BUMN Rini Soemarno yang tidak menghadiri rapat di parlemen. JK pun tak ambil pusing dengan pernyataan pimpinan DPR Fadli Zon, yang menyatakan kementerian akan kesulitan mendapatkan anggaran apabila tak menghadiri panggilan DPR RI.

"Anggaran kan sudah selesai, apanya lagi. anggaran kan sudah diketok untuk tahun depan," kata JK di kantornya, Jakarta Pusat, Selasa, (25/11).

BACA JUGA: Pengacara Bonaran Minta MK Batalkan Pasal Multitafsir di KUHAP

Lalu bagaimana dengan anggaran APBN-P yang harus dibahas dengan parlemen? "Ya nantilah pada waktunya baru dibahas," jawab JK santai.

Menurut JK, dibanding sibuk memanggil menteri, anggota dewan sebaiknya merampungkan terlebih dahulu segala masalah di internal parlemen.

BACA JUGA: Suhardiman Tegaskan tak Pecat Ade Komarudin

Pemerintah, kata dia, ingin semua fraksi berpartisipasi. Fungsi DPR itu, tegasnya, untuk mempersatukan seluruh fraksi yang ada bukan menjadi terpecah belah.

"DPR ini sedang menyempurnakan UU MD3. Biar setelah UU itu tata tertib yang baru rampung dulu. Kalau kita masuk sekarang kan tidak semua berpartisipasi. Apabila belum sempurna berarti semua keputusan pincang," papar JK.

BACA JUGA: Malaysia Ragukan Keseriusan Jokowi, Ini Kata JK

Meski polemik pemanggilan ini masih berlanjut, JK yakin hubungan pemerintah dan DPR tidak akan sampai merenggang. Ia yakin tidak ada masalah mendesak yang dialami pemerintah sejauh ini karena DPR.

"Ini bukan soal urgent. Justru urgent-nya DPR bersatu. Itu yang urgent. Yang masalah urgent itu DPR cepat bersatu," tegas JK. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mabes Polri Belum Dengar Kabar Polisi Mundur demi KPK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler