jpnn.com - SERANG - Elektabilitas pasangan calon presiden-calon wakil presiden Pemilu 2024 Ganjar Pranowo-Mahfud MD melejit secara signfikan.
Hasil survei internal PDI Perjuangan memperlihatkan kenaikan elektabilitas luar biasa Ganjar-Mahfud untuk wilayah Banten.
BACA JUGA: Ganjar Optimistis Milenial Mampu Buka Lapangan Kerja Meski Tinggal di Desa
Demikian dikemukakan Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud wilayah Banten, Rano Karno.
"Kami mulai dari 11 persen, sekarang 21 persen hasil survei internal," ujar Rano Karno seusai deklarasi dukungan dan temu wicara dengan warga Cilangkahan di Islamic Center, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten, Jumat (19/1).
BACA JUGA: Mahfud Kuasai Tema Debat Keempat, Isu Lingkungan Hidup Jadi Fokus
Menurut Rano Karno kenaikan elektabilitas Ganjar Mahfud merupakan hasil kerja keras selama lebih dari satu bulan oleh TPD Ganjar-Mahfud, termasuk kinerja partai pendukung dan sukarelawan.
Dengan demikian, Rano Karno meyakini bahwa Pilpres 2024 tidak akan berlangsung satu putaran.
BACA JUGA: Anies Siap Tangani Permasalahan Air Bersih di Batam
"Enggak akan mungkin (satu putaran). Kalau itu propaganda, satu putaran, boleh-boleh saja. Namun, kan beberapa lembaga survei mengatakan tiga pasangan calon sulit satu putaran, pasti dua putaran," ucapnya.
Mantan gubernur Banten ini lantas menyoroti dugaan kecurangan yang kian masif menjelang hari pencoblosan.
Dia tidak menampik dugaan kecurangan itu kemungkinan juga terjadi di Banten.
Rano Karno memberi contoh beberapa waktu lalu. Spanduk menyambut calon wakil presiden Mahfud MD ke Banten hilang sangat cepat.
"Jam 03.00 pagi kami pasang spanduk-spanduk, jam 05.00 pagi sudah hilang. Itu tidak hanya terjadi di satu tempat. Padahal waktu itu kunjungan Pak Mahfud," katanya.
Rano Karno menepis tudingan beberapa dugaan kecurangan dianggap sebagai playing victim atau pihaknya bertindak seolah-olah seperti korban untuk membela diri.
"Bukan playing victim, ya. Kalau sudah begini, paling enak cari yang seperti itu, supaya pemaklumannya luar biasa," kata Rano Karno. (Antara/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bawaslu Penting Lakukan Pemetaan TPS Rawan
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang