Elizabeth Zenifer Nyaman Berbisnis Online

Sabtu, 20 Februari 2021 – 22:10 WIB
Elizabeth Zenifer. Foto: dokumen pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Saat ini makin banyak mamagram yang bersemangat berbagi inspirasi di media sosial.

Mulai berbagi gaya pengasuhan anak, tips rumah tangga, hingga inspirasi berbisnis online.

BACA JUGA: Cerita Liestiani Anisa, dari Bisnis Online Shop Hingga Sukses Rintis Manajemen Artis

Salah satunya adalah Elizabeth Zenifer atau karib disapa Mom Eliz.

Ia mulai dikenal di media sosial setelah membagikan pengalamannya berjuang memberi ASI untuk anaknya.

BACA JUGA: Toffin Ajak Milenial Belajar Bisnis Kopi Kekinian lewat Kelas Online

Meski namanya dikenal di media sosial, wanita lulusan University of Washington ini enggan disebut sebagai selebgram ataupun influencer.

“Jadi, Instagram itu bukan pekerjaan buat aku. Pure awalnya aku pakai sebagai wadah pelayanan, sekadar sharing pengalaman pribadi,” ujarnya, dalam keterangan tertulis, Sabtu (20/2)

BACA JUGA: Rere Setyawan Berbagi Rahasia Sukes Mengelola Bisnis Kosmetik Online  

Sebab, perempuan kelahiran 1985 ini masih disibukkan dengan kegiatan mengurus keluarga dan buah hatinya. 

Selain itu, ia juga bekerja paruh waktu berbisnis online, di antaranya Natures Market, Viand Bevande, Lepoupon_id, Kohana Indonesia, serta Minami Indonesia.

Ia juga tidak menerima konten yang bertujuan untuk promosi. Seandainya menerima endorsement, ia akan mengulas jujur tentang produk tersebut.

“Sebagai pengguna (media sosial, red), aku tetap menampilkan bagian positif dan negatif dari produk tersebut,” tandasnya. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler