Emblem Festival Untuk Pencinta Game Capsa Susun, Berhadiah Mobil

Sabtu, 08 Juli 2017 – 07:52 WIB
Emblem Festival Untuk Pencinta Game Capsa Susun, Berhadiah Mobil. Foto for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aplikasi BlackBerry Messenger memanjakan para pencinta game Capsa Susun. Selama bulan Juli 2017 di BBM Games digelar Emblem Festival.

“Emblem Festival merupakan event capsa susun yang ada di Pmang Capsa Susun with BBM. Pemenang dari event ini akan mendapatkan hadiah berupa satu buah mobil dari BBM,” demikian pernyataan resmi BBM dalam keterangan persnya, Sabtu (8/7) kepada JPNN.

BACA JUGA: Hebat, Kecil-Kecil Sudah jadi Programmer Game

Capsa susun merupakan permainan tradisional yang populer di segala kalangan usia dan dikenal juga dengan istilah poker Cina.

Permainan kartu bertema ini diluncurkan oleh BBM Games Indonesia untuk pertama kalinya pada Januari lalu. Permainan ini menawarkan beragam fitur bagi para pemainnya, salah satunya adalah dengan memberikan misi yang dapat digunakan untuk mengatur strategi permainan.

BACA JUGA: Mahasiswa UII Berhasil Menemukan Biotang Sebagai Energi Alternatif

Dalam permainan ini, emblem merupakan sebuah lambang kehormatan yang diberikan bagi pemain yang berhasil memperoleh Gold terbanyak di setiap rondenya. Misalnya saja pada kanal 1, pemain A berhasil memenangkan Gold sebanyak 20 ribu dalam 1 ronde, dan ternyata ia adalah pemain yang mendapatkan Gold terbanyak pada hari itu.

Secara otomatis, emblem ini akan diberikan kepada pemain A sebagai peraih Gold terbanyak dalam satu ronde di kanal 1, langsung setelah jam 12 malam di hari tersebut.

BACA JUGA: Brainno, Wearable untuk Melatih Konsentrasi Otak

Emblem Festival sendiri dibagi menjadi dua kategori, yakni:

1. The Emblem Collector

Pemain yang berhasil mengumpulkan minimal 1 emblem akan otomatis ikut serta dalam event ini. Adapun hadiah dari event The Emblem Collector adalah 1 buah Mobil Honda Mobilio RS CVT, 1 buah motor Yamaha Mio M3 125, 2 buah LG G6, 10 buah Action Camera, dan 15 buah Fidget Spinner.

2. The Emblem Challenger

Sedangkan untuk event The Emblem Challenger, syarat yang diperlukan untuk berpartisipasi dalam event ini sangatlah mudah, yaitu cukup dengan memainkan game Pmang Capsa Susun sebanyak satu ronde pada tiap harinya selama event ini berlangsung. Hadiah yang disediakan adalah voucher Indomaret @Rp 150 ribu (2 orang), voucher Indomaret @Rp 100 ribu (3 orang), dan pulsa senilai Rp 50 ribu (5 orang) yang dapat dimenangkan setiap harinya.

Selain Emblem Festival, BBM Games Indonesia selalu menghadirkan berbagai event yang menarik dengan hadiah yang tidak kalah serunya. Unduh game Pmang Capsa Susun di link berikut https://goo.gl/DxUwQz untuk ikut serta dalam event ini dan raih kesempatan memenangkan Honda Mobilio!

Seperti diektahui, BBM adalah salah satu aplikasi mobile messaging terbesar. Di luar perangkat Blackberry, aplikasi BBM telah dipasang di lebih dari 100 juta pengguna Android, iOS dan Windows. Sejak diciptakan pada Agustus 2005, BBM telah berkembang dari aplikasi messaging yang murni untuk komunikasi (teks dan video) ke sebuah ekosistem sosial, yang menyatukan chat, social, perdagangan serta layanan lain termasuk game.

Pada 27 Juni 2016, Creative Media Works, divisi PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (Emtek, BEI: EMTK), bisnis media, konten dan teknologi terbesar di Indonesia, mengumumkan aliansi strategis dengan BlackBerry Limited untuk mempercepat penelitian dan pengembangan konsumen BBM dalam menawarkan fitur baru, yang menarik, layanan dan konten untuk pasar konsumen global. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bio Farma Kembali Gelar Forum Riset Produk Life Science Nasional 2017


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler