Fahri Hamzah Nyinyir soal Divestasi Saham Freeport, eh Salah

Senin, 16 Juli 2018 – 09:48 WIB
Fahri Hamzah. Foto: Humas DPR for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah kembali membuat heboh dengan menyebarkan link berita lama tentang statement Freeport.

Link tersebut berasal dari portal berita cnnindonesia.com. Judulnya Freeport Bantah Telah Sepakat Divestasi 51 Persen Saham. Sembari mem-posting link berita itu, Fahri menulis _#RezimPenipuRakyat_.

BACA JUGA: Jubir PSI Sangat Iba kepada Fahri Hamzah dan Amien Rais

Hashtag tersebut seolah-olah ingin mengatakan bahwa pemerintah menipu rakyat atas berita-berita tentang pemerintah yang telah menjalin kesepakatan 51 persen saham di Freeport melalui PT Indonesia Asahan Aluminium atau Inalum.

Mereka yang kontra dengan pemerintah tentu menelan begitu saja posting-an Fahri dan ikut mem-bully. Namun, mereka yang cerdas akan membuka link itu. Beritanya memang benar, Freeport membantah telah menjalin kesepakatan divestasi 51 persen saham.

BACA JUGA: Fahri Hamzah Tantang Pakar Hukum Berdebat Soal OTT

Tapi, itu berita lawas. Tepatnya terbitan Selasa, 22 Agustus 2017. Ketika banyak orang yang mem-bully, Fahri menghapus posting-an tersebut. Sayang, screenshot-nya sudah beredar luas.

BACA JUGA: PMKRI Puji Pemerintah Karena Sukses Menguasai Saham Freeport

Kalau mau cerdas mencari di search engine, sebenarnya CNN Indonesia juga menurunkan berita baru terkait kesepakatan Freeport dan Indonesia. Judulnya ’’Resmi, Jokowi Genggam 51 Persen Saham Freeport’’. (gun/c18/fat)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fahri Yakin Banget Akan Ada Poros Ketiga, Ini Alasannya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler