Fitnah Kapolri, Kapitra Ampera Bakal Polisikan Amien Rais

Kamis, 11 Oktober 2018 – 17:35 WIB
Amien Rais saat tiba di Polda Metro Jaya, Rabu (10/10). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Kapitra Ampera berencana mengajukan laporan kepolisian terhadap politikus PAN Amien Rais.

Hal ini dilakukannya menyusul Amien menuduh Kapolri Jenderal Tito Karnavian menerima aliran dana dari pengusaha daging Basuki Hariman.

BACA JUGA: Seharusnya Polisi Lakukan Ini jika Benar Hormati Amien Rais

"Saya sudah sebar video di YouTube. Kapitra minta Amien Rais minta maaf ke Jendral Tito. Waktunya 7x24 jam," kata Kapitra di Rumah Pemenangan Jokowi - Ma'ruf, Jalan Cemara, Jakarta Pusat, Kamis (11/10).

Kapitra mengaku menggandeng advokat Razman Arif Nasution ke kepolisian jika Amien tidak mengklarifikasi dan meminta maaf kepada Tito.

BACA JUGA: Dibawakan Gudeg, Muhammad Amien Rais Merasa Dihormati

"Kalau tidak diindahkan, kami akan laporkan ke polisi. Mulai hari ini, jadi Kamis depan tidak melakukan itu, kami lapor ke polisi," kata Kapitra.

Kuasa hukum Habib Rizieq Shihab di kasus pornografi ini mengatakan, Amien tidak lebih panik atas pemanggilan dirinya sebagai saksi kasus pengakuan bohong Ratna Sarumpaet.

BACA JUGA: Sikapi Protes Amien Rais, Polri: Nama Kapolri juga Muhammad

Sebagai orang yang berada di sekitar Ratna dan Prabowo Subianto yang menggelar konferensi pers, menurut Kapitra, Amien wajar dipanggil selaku saksi.

Selain itu, Kapitra menyadari sosok Amien sebagai orang yang tak kenal takut dan berani bertahan pada pendapatnya. Namun, Kapitra mengingatkan bahwa hukum juga harus ditegakkan.

"Kami akan buktikan kesalahan itu di mata hukum. Energi kami mungkin lebih panjang daripada dia. Supaya apa? Negeri ini aman, jelas. Jangan semua habis energi dengan atmosfer limbah-limbah septic tank hoaks ini semua," kata Kapitra. (tan/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapolri Tito Diminta Tetap Fokus Mengamankan Negara


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler