Foke Sayangkan Mundurnya Prijanto

Senin, 26 Desember 2011 – 02:44 WIB

JAKARTA - Kabar mundurnya Prijanto sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta mengundang banyak spekulasiMulai dari dugaan strategi pencitraan jelang Pilkada 2012 hingga anggapan sebagai tindakan tidak bertanggungjawab seorang pemimpin yang mengingkari suara rakyat, khususnya pemilihnya

BACA JUGA: IAW Sebut Foke Pecat Dirut PAM Karena Menggangu



Kabar resmi pengunduran diri perwira TNI berpangkat Mayor Jenderal ini telah diterima Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo tertanggal 23 Desember 2011
Padahal, masa jabatan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2007-2012 baru akan berakhir pada bulan Oktober 2012

BACA JUGA: Narkoba dan Upal Seharga Rp 1,7 Miliar Dimusnahkan

”Saya menyayangkan pengunduran diri Wakil Gubernur Prijanto," ujar Fauzi Bowo


Meski demikian, dikatakan pria yang biasa disapa Foke ini, dirinya menghormati keputusan yang diambil Prijanto untuk mengundurkan diri, dan yakin keputusan tersebut telah dipertimbangkan matang-matang oleh dirinya

BACA JUGA: Liburan, Antrian Hingga 5 Km di Gerbang Tol Cikampek

Ia pun mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan serta kerja samanya selama ini dalam memimpin Jakarta"Saya berharap tali silahturahmi akan selalu terjaga," katanya

Selanjutnya, permintaan pengunduran diri itu akan diproses sesuai aturan yang berlakuFauzi Bowo mengaku akan terus menjalankan tugasnya melayani masyarakat Jakarta dan fokus pada program kerja yang masih harus diselesaikanSementara itu langkah-langkah untuk mengisi tanggung jawab Wakil Gubernur yang ditinggalkan akan secepatnya diselesaikan sesuai peraturan yang berlaku.(jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... DKI Butuh Pemimpin Pro Rakyat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler