Gandeng Pemkab Kerinci, UT Bertekad Tingkatkan Kualitas SDM Daerah

Sabtu, 18 Juni 2022 – 00:30 WIB
Penandatanganan nota kesepahaman antara Rektor UT Prof. Ojat Darojat M.Bus., Ph.D. dan Bupati Kerinci H. Adirozal. Foto Humas Universitas Terbuka

jpnn.com, JAKARTA - Universitas Terbuka (UT) terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan anak bangsa dengan melebarkan sayap dan menjangkau seluruh wilayah pelosok Tanah Air.

Hal ini terlihat dari kerja sama yang dilakukan dengan Pemerintah Kabupaten Kerinci.

BACA JUGA: Gandeng UT, Bupati Bolsel Siapkan Beasiswa S1 Bagi ASN, Aparat Desa & Guru PAUD

"Kami berharap UT bisa membantu meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM), khususnya bagi para guru, pegawai, dan masyarakat di Kabupaten Kerinci," kata Rektor UT Prof. Ojat Darojat dilansir dari laman Universitas Terbuka, Jumat (17/6).

Dia menambahkan dengan kerja sama ini, Pemkab Kerinci bersama-sama UT akan menjangkau calon-calon mahasiswa di daerah Kerinci.

BACA JUGA: Masuk UT, Lulusan SMA/SMK Bisa Loncat Beberapa Semester, Ini Mekanismenya

Mereka akan diberikan kesempatan yang sama tanpa memandang kompetensi yang telah dimiliki sebelum masuk kuliah.

Akan tetapi, lebih memperhatikan kompetensi yang didapat dan dimiliki mahasiswa selepas lulus dari UT.

BACA JUGA: Kiper Futsal Terbaik di Piala AFF 2022 Ternyata Mahasiswa UT

“UT tidak main-main dengan kualitas pembelajaran jarak jauh," kata Prof Ojat.

Ada perbedaan antara UT dengan universitas lain yang sejak pandemi menyelenggarakan pembelajaran secara daring, yakni, UT sudah sejak lama menerapkan pembelajaran jarak jauh dengan menekankan prinsip online pedagogi dan melibatkan Student Engagement dalam pembelajaran di alam maya.

Sementara, banyak universitas lain saat pandemi lebih melakukan praktik pembelajaran darurat dari rumah (Emergency Remote Teaching). 

"Hal ini menunjukkan kesiapan UT untuk menawarkan kerja sama dengan Pemkab Kerinci secara komprehensif dan menyeluruh,” tegas Prof. Ojat.  

Komitmen UT menyelenggarakan pendidikan berkualitas bagi seluruh anak bangsa ini sesuai dengan kalimat "Menjangkau yang Tidak Terjangkau” yang dipegang teguh oleh UT. 

Sementara itu, penandatanganan nota kesepahaman antara UT dan Pemkab Kerinci diselenggarakan secara luring di  Kantor UT Pusat, Kamis (16/6).

Dilakukan langsung oleh Rektor UT Prof. Ojat Darojat M.Bus., Ph.D, dan Bupati Kerinci Adirozal.

Turut hadir Wakil Rektor Bidang Pengembangan Institusi dan Kerja Sama Rahmat Budiman, beserta Direktur UPBJJ-UT Jambi Yasir Riady.

Kegiatan itu dihadiri  jajaran Dekan UT,  Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kerinci  Murison, Kepala Bappeda Kabupaten Kerinci H. Atmir, beserta jajarannya.

Bupati Kerinci H. Adirozal menyampaikan apresiasi dan menyebutkan bahwa UT mampu memfasilitasi mahasiswa-mahasiswa yang juga memiliki kewajiban untuk mencari nafkah, sebagaimana halnya yang banyak terjadi pada calon-calon mahasiswa di daerah Kabupaten Kerinci.

Sekaligus menjadi langkah penting untuk meningkatkan laju dan mutu pendidikan di Kabupaten Kerinci. 

"Ini adalah langkah awal yang besar demi kemajuan SDM  di daerah kami," pungkas Adirozal. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bupati Agam: Semua ASN Harus jadi Sarjana, UT Jawabannya


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler