Ganti Logo, Frisian Siapkan Varian Baru

Sabtu, 18 Desember 2010 – 15:19 WIB
SURABAYA - PT Frisian Flag Indonesia (FFI) sebagai market leader produsen susu terus menggelontor produk-produknya di tanah airMeski telah memiliki 100 jenis varian, pemilik market share 30 persen itu telah menyiapkan empat macam produk baru yang bakal diluncurkan tahun depan.

"Di kuartal pertama kami sudah menghadirkan beberapa varian baru susu Frisian Flag yang signifikan terhadap kebutuhan pasar

BACA JUGA: Tanpa Asing, Indeks Bisa Bangkit

Terutama untuk segmen anak-anak dan remaja," ungkap Trade Marketing Director PT FFI saat memperkenalkan logo baru di Surabaya, kemarin.

Karena itu, FFI pada tahun depan memproyeksikan pertumbuhan sales mencapai 15 persen
Jumlah itu dua kali lipat dari growth susu nasional yang hanya 7 persen

BACA JUGA: Garuda Indonesia Tambah 14 Ribu Kursi

"Produksi susu FFI adalah 1,6 juta liter per tahun," katanya.

Dengan bahan baku sekitar 75 persen dari impor
Suplai susu segar yang dihasilkan peternak sapi dalam negeri sekitar 400 ton - 420 ton per harinya

BACA JUGA: Pemerintah Siapkan Insentif untuk Pengusaha SPBU

"Peternak sapi perah di Jatim sendiri menyumbang sekitar 80 ton/hari, Jateng  60 ton/hariSisanya, dari Jabar," ujar Hendro.

Marketing Director FFI Jan Pieter Tanis mengatakan tingkat konsumsi susu di Indonesia terendah di Asia Tenggara, meski konsumsi susu per kapita nasional tahun ini naik cukup tinggi dari 7,7 liter pada 2008 menjadi 11,7 liter"Tingkat konsumsi susu Indonesia itu di bawah Vietnam yang mencapai 15 liter dan ini memprihatinkan, sehingga FFI berupaya membantu menyosialisasikan pentingnya minum susu," pungkasnya(dio)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Telkom Rombak Jajaran Komisaris


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler