Gara-gara Cemburu, Siswa SMK Tega Bunuh 2 Temannya

Kamis, 22 September 2016 – 15:36 WIB
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - TANA PASER – PS mengamuk di Gang Bersama, RT 07, Desa Tanah Periuk, Kecamatan Tanah Grogot, Rabu (21/9) kemarin.

Akibatnya, tiga warga luka-luka. Selain itu, remaja yang masih duduk di bangku kelas tiga SMK tersebut juga membunuh dua orang.

BACA JUGA: PNS dan Guru Silakan Tersenyum, Ada Kabar Bahagia Soal Gaji

Menurut penuturan Ketua RT 07 Soni Sumarsono, kejadian tersebut berlangsung sekitar pukul 03.30 sore sebelum waktu salat Asar.

PS yang saat itu berkumpul bersama teman-temannya tiba-tiba mengamuk. PS juga melukai salah satu temannya dengan senjata tajam.

BACA JUGA: Busyet, Tagihan Listrik SD Ini Sentuh Rp 90 Juta

“Menurut saksi yang berada di depan rumah pelaku, sebelum kejadian PS kumpul-kumpul dengan tiga orang rekan yang salah satu di antaranya adalah kekasih pelaku. Diduga cemburu PS menikam korban pertama yang belum diketahui identitasnya,” ujar Soni.

Setelah melukai korban pertama, pelaku lari ke rumah Sari yang berada tepat di sebelah rumahnya. Dia melukai korban kedua yakni Tia yang merupakan anak Sari.

BACA JUGA: Politikus Gerindra Diciduk saat Pesta SS, Nangis Bombay di Penjara

“Saat terjadi perkelahian Bu Sari mencoba menenangkan pelaku, mungkin karena pelaku tersinggung langsung meloncat masuk ke rumah korban kedua melalui jendela kemudian menikam korban kedua yakni  Tia hingga meninggal dunia,” bebernya.

Menurut pengakuan warga, bukan kali pertama pelaku mengamuk di daerah itu. PS dikenal sering berkonflik dengan para tetangga karena masalah sepele.

“Di sekolah pelaku terkenal baik tidak ada masalah ketika berada di sekolah. Namun di kampung kerap berselisih paham dengan para tetangga,” ungkap Soni.

Menurut Soni, hal serupa juga dilakukan tersangka di kawasan Jalan Hasanuddin. “Diduga pelaku mabuk karena sebelumnya dia juga mengamuk di Jalan Hasanuddin, polisi juga harus mengurusi yang di Hasanuddin dulu,” ujarnya. (nik/hfz/jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Asli, Dijamin Rugi Kalau Nggak Datang ke Festival Pesona Palu Nomoni


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler