Gatot Nurmantyo Memimpin TNI dengan Baik

Kamis, 07 Desember 2017 – 12:53 WIB
Jenderal Gatot Nurmantyo. Foto:dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengatakan, Gatot Nurmantyo menunjukkan kinerja bagus selama dua tahun menjadi panglima TNI.

"Pak Gatot memimpin TNI dengan baik. Dia membawa kekompakan di dalam TNI," kata Fadli Zon, Kamis (7/12).

BACA JUGA: Gerindra Belum Berpikir Usung Anies di Pilpres, Terlalu Dini

Fadli pun berharap Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai pengganti Gatot bisa meneruskan kinerja apik itu.

Fadli meyakini Hadi adalah orang yang sudah teruji. Sebab, persyaratan menjadi panglima TNi sangat banyak.

BACA JUGA: Fadli Zon: Metode Survei Capres Ketinggalan 30 Tahun

Antara lain, pernah menjadi atau sedang menjabat kepala staf. 

Karena itu, Fadli menilai salah satu dari tiga kepala staf yang diusulkan Presiden Joko Widodo sudah melalui proses panjang.

BACA JUGA: Wiranto: Ganti Panglima TNI Tak Harus Kayak Arisan

Dia juga berharap pengganti Gatot memperkuat pertahanan untuk menghadapi berbagai potensi konflik teritorial.

Misalnya, konflik Laut Cina Selatan, separatisme, dan berbagai isu yang menjadi ancaman konvensional.  (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hadi Tjahjanto Segera Pimpin TNI, Ini Pesan Habib Aboe


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler