Gelar Pameran untuk Genjot Ekspor Tekstil

Jumat, 14 April 2017 – 01:04 WIB
Ilustrasi tekstil. Foto: Jawa Pos.Com/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - ameran Indo Intertex-Intex-Indoexprint kembali digelar di Jakarta International Expo (Jiexpo) Kemayoran mulai 19 April 2017 mendatang.

Pameran itu akan menampilkan berbagai produk tekstil terlengkap.

BACA JUGA: Kuartal Pertama, Sektor Industri Melambat

Direktur Praga Expo Paul Kingsen mengatakan, industri tekstil dan produk tekstil (ITPT) Indonesia selama ini memberikan kontribusi yang cukup besar bagi ekspor nasional.

Menurut dia, perusahaan-perusahaan tekstil terus mengembangkan produksi dan mendorong berbagai inovasi untuk bisa menggenjot angka ekspor.

BACA JUGA: Industri Atap Dorong Penggunaan Tenaga Matahari

"Industri tekstil dan garmen menyumbang 1,82 persen dari ekspor tekstil di dunia," kata Kingsen di Jakarta, Rabu (12/4).

Kingsen mengatakan, pameran itu bertujuan untuk mendorong kemajuan ITPT nasional.

BACA JUGA: Regulasi Baru Gambut Bisa Lahirkan Efek Domino

Selain itu , pameran tersebut juga dalam rangka meningkatkan daya saing serta ekspor.

"Indonesia harus meningkatkan sektor industri tekstil yang berorientasi ekspor dan ready made garment (RMG) serta menawarkan harga yang lebih kompetitif," ujarnya.

Industri tekstil nasional saat ini memang tengah lesu.

Berdasarkan data Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API), selama semester pertama 2016, eskpor industri tekstil dan pakaian yang di dalamnya termasuk sarung hanya mencatat USD 2,96 miliar atau Rp 38,71 triliun.

Angka itu menurun dibanding periode yang sama pada 2015 yang mencapai USD 3,11 miliar atau Rp 41,23 triliun. (vit)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Permen KLHK P.17/2017 Dinilai Hambat Dunia Usaha


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
industri   tekstil  

Terpopuler