Gereja Terbakar Saat Ibadah, Ratusan Jemaat Semburat

Senin, 21 Maret 2016 – 14:14 WIB
Ilustrasi. FOTO: JAWA POS

jpnn.com - SURABAYA - Seratus lebih jemaat yang sedang melakukan ibadah di Gereja Pelangi Kasih yang berada di Taman Puspa Raya Ruko A Nomor 14 Citraland, Surabaya, Minggu (20/3) pagi tiba-tiba berhamburan keluar. Mereka semburat menyelamatkan diri karena bangunan bangunan gereja yang menempati ruko tiga lantai itu terbakar. 

Bangunan di lantai tiga gereja tersebut terbakar diduga karena dipicu oleh korsleting genset yang berada di lantai tiga. Kejadian kebakaran di gereja itu berlangsung ketika ibadah masih berlangsung, Minggu pagi sekitar pukul 09.30. 

BACA JUGA: Lagi Asyik Dugem, Pria Berperut Buncit Dikeler Polisi

Kejadian kebakaran itu diketahui ketika asap tebal berwarna hitam pekat tampak keluar dari ruang genset. Ternyata, atap gereja mulai terbakar. 

“Awalnya saya tahu ada kebakaran dari tukang bangunan yang bekerja di belakang gereja. Para jemaat sempat panik dan keluar untuk menyelamatkan diri,” kata Ketua Gereja Pelangi Kasih, Elia Bambang Djulianto, kepada Radar Surabaya di lokasi kejadian, kemarin. 

BACA JUGA: Tak Dapat Jatah Lebih, Rumah Mantan Istri Pun Dibakar

Menurut dia, api waktu itu cepat merambat ke bangunan ruko nomor 16 yang dipakai untuk kafe dan di ruko nomor 10 yang digunakan untuk kantor advertising. Sebelum kejadian, voltase 

listrik di gereja tersebut tidak kuat menyangga beban listrik yang dipakai sehingga padam. Karena itu, pihak pengurus gereja berinisiatif menyalakan genset yang berada di lantai tiga. 

BACA JUGA: Kisah Suami Istri yang Ogah Bercinta Lagi Usai Kecelakaan

“Karena listriknya tidak kuat, kami menyalakan genset. Dugaannya mungkin dari korsleting genset itu setelah dinyalakan untuk menyuplai listrik,” terang Elia Bambang Djulianto yang juga ketua Persekutuan Gereja-Gereja Penta- kosta Indonesia (PGPI) Kota Surabaya. 

Ditanya tentang kerugian akibat kebakaran itu, dia belum mengetahui secara pasti. Namun, api baru berhasil dipadamkam setelah empat unit mobil PMK dari pemkot Surabaya dan perumahan Citraland datang ke lokasi. 

Untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran ini, pihak Polsek Lakarsantri sudah melakukan penyelidikan dengan turun ke lapangan untuk mela- kukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Untuk kepentingan olah TKP ini, polisi sudah memasang pita police line di pintu masuk gereja. (don/jay) 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tes Urine Dadakan Lagi, Dua Oknum Polisi Positif Narkoba


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler