Gita Wirjawan: Partai Lain juga Banyak yang Korup

Jumat, 14 Februari 2014 – 19:26 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- Satu persatu politikus Partai Demokrat mulai terseret kasus dugaan korupsi di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Melihat kondisi tersebut, tidak membuat nyali kandidat Konvensi Capres partai itu ciut.

Salah satunya mantan Menteri Perdagangan Gita Wirjawan. Gita optimis Partai Demokrat tetap bisa berkembang meski terus tersandung masalah.

BACA JUGA: Letusan Kelud tak Pancing Erupsi Gunung Api Lain

"Saya dukung pemberantasan korupsi. Partai lain juga kan banyak yang korupsi," tegas Gita di kompleks Istana Negara, Jakarta, Jumat, (14/2).

Gita terus memantapkan niatnya untuk mengikuti Konvensi Capres Demokrat. Salah satunya dengan mengundurkan diri sebagai Menteri Perdagangan agar fokus terhadap karir politiknya itu. Ia mengaku akan terus maju meski melihat kondisi Partai Demokrat disandung berbagai kasus dugaan korupsi.

BACA JUGA: Wawan Kenal Banyak Artis Karena Punya Rumah Produksi Film

"Konvensi maju teruslah," tandas Gita. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Kemenpan Harus Sanksi Pemda tak Umumkan CPNS Umum

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiga Tewas Akibat Erupsi Kelud


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler