Golkar Jagokan Duet Bakri-Etha di Pilkada Buru

Minggu, 19 Juni 2011 – 15:23 WIB
JAKARTA- Partai Golkar menjagokan duet Bakri Lumbessy dan Etha Aisyah Hentihu sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Buru di Provinsi Maluku untuk periode 2012 dan 2017Demikian disampaikan Rahman Umagap selaku Ketua Angkatan Muda Majelis Dakwah Islamiyah (AM-MDI) Kabupaten Buru, di Jakarta, Minggu (19/6)

BACA JUGA: Demokrat Didesak Nonaktifkan Andi Nurpati

AM-MDI merupakan salah satu organisasi underbouw Partai Golkar.

Dikatakan dia, pemilihan kepala daerah untuk Kabupaten Buru akan diselenggarakan pada Oktober 2011 mendatang
Menurut Golkar, kata Rahman, pasangan Bakri dan Etha merupakan calon terkuat.

“Pasangan Bakri dan Etha adalah yang terkuat, karena merupakan kombinasi birokrasi dan politisi yang agamais serta didukung mayoritas masyarkat Kabupaten Buru yangg multietnik,” ujar Rahman.

Ditambahkannya, dukungan itu diberikan atas dasar komitmen Bakri dan Etha yang siap bekerja keras memperbaiki Kabupaten buru, terutama di bidang infrastruktur, politik dan ekonomi masyarakat Buru.

Selain itu, imbuh dia, pasangan ini juga memiliki visi yang jauh ke depan dalam upaya percepatan pembangunan Kabupaten Buru melalui pertanian dan perikanan sebagai sektor unggulannya.

“Kabupaten Buru adalah kabupaten tertinggal dan termiskin dengan tingkat pengangguran yang sangat tinggi akibat aspek infrastrukturnya yang jauh dari yang dibutuhkan,” ujarnya.

Rahman juga menegaskan, pasangan Bakri dan Etha berkomitmen membersihkan praktik korupsi di Kabupaten Buru, yang mengakibatkan beberapa mantan kepala dinas dan badan-badan di lingkungan Buru meringkuk di penjara.

Sebagai kader Golkar, kata dia lagi, pasangan ini berkomitmen membangun kantor DPD Golkar Kabupaten Buru

BACA JUGA: Optimisme Diperlukan untuk Suarakan Kejujuran

“Ini kan ironis
Golkar mendominasi Kabupaten Buru, tetapi tidak memiliki kantor,” ujar Rahman menirukan Bakri.

"Ini indikator bahwa konsolidasi Golkar di Kabupaten Buru belum maksimal dan butuh perhatian serius jika Golkar ingin tetap eksis,” pungkasnya.(fas/jpnn)

BACA JUGA: Kaukus Papua di Parlemen Tolak MRP Papua Barat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ormas Pendukung SBY Garap Koperasi dan PNPM


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler