jpnn.com, JAKARTA - Great Eastern Life Indonesia bersama Bank OCBC NISP menghadirkan GREAT Prestige Protector, produk asuransi jiwa dalam mata uang rupiah, yang memberikan kepastian perlindungan diri dan pertumbuhan aset selama 10 tahun pertama sejak polis berlaku.
GREAT Prestige Protector merupakan solusi untuk mengantisipasi berbagai risiko kehidupan di tengah ketidakpastian yang kerap dihadapi oleh masyarakat Indonesia.
BACA JUGA: SIG Berevolusi dari Produsen Semen Menjadi Penyedia Bahan Bangunan
“Great Eastern Life Indonesia memahami kecemasan terhadap risiko kehidupan akan terus bermunculan. Oleh sebab itu, kami menghadirkan GREAT Prestige Protector yang menjamin kepastian pertumbuhan aset selama 10 tahun pertama serta perlindungan diri yang optimal. Dengan begitu, masyarakat bisa merealisasikan tujuan keuangan yang sudah direncanakan dengan tenang,” ujar Nina Ong, Direktur Bancassurance Great Eastern Life Indonesia.
GREAT Prestige Protector juga bisa menjadi alat untuk mencapai tujuan akhir dari literasi dan inklusi keuangan financial well-being dengan ketahanan keuangan (financial resilience).
BACA JUGA: PT PP Lanjutkan Pembangunan Proyek SGAR Mempawah di Kalbar
Seseorang dapat dikatakan memiliki ketahanan keuangan ketika ia berhasil mengatasi berbagai masalah dan guncangan finansial yang dihadapinya.
Tasya Kamila dalam konferensi pers GREAT Prestige Protector turut membagikan upayanya dalam mencapai ketahanan finansial.
BACA JUGA: Elektabilitas Ganjar Tertinggi, Presiden Mendatang Orang Jawa Lagi?
“Bagi saya, menabung itu penting. Namun, yang tidak kalah penting juga adalah melindungi hasil tabungan itu, bisa berupa aset, agar tetap aman meski terjadi berbagai masalah yang tidak diprediksi sebelumnya. Hal itu dampaknya ke diri sendiri dan juga keluarga yang kita cintai. Melindungi hasil jerih payah sama halnya dengan melindungi orang-orang yang kita cintai,” ujar Tasya Kamila.
GREAT Prestige Protector yang dipasarkan melalui jalur bancassurance dengan menggandeng Bank OCBC NISP sebagai mitra strategis diharapkan juga membantu meningkatkan Premi asuransi jiwa melalui kanal bancassurance yang pada 2021 berhasil tumbuh 5,3% dibandingkan tahun sebelumnya.
Kenaikan tersebut mengindikasikan selama masa pandemi Covid-19, masyarakat memilih membeli produk asuransi yang ditawarkan melalui kanal bancassurance.
GREAT Prestige Protector juga mendapat sambutan yang cukup baik dari masyarakat sehingga dalam jangka waktu 1 bulan periode soft-launch sejak 19 September 2022, GREAT Prestige Protector berhasil masuk dalam jajaran 5 besar produk asuransi yang paling diminati nasabah di Great Eastern Life Indonesia.
“Dalam pengelolaan wealth management, Bank menyediakan solusi keuangan kepada nasabah sesuai dengan kebutuhan masing-masing individu. Produk bancassurance merupakan salah satu pilihan dalam melakukan diversifikasi wealth management, di mana selain perlindungan juga memiliki komponen investasi,“ ujar Juky Mariska, Wealth Management Head Bank OCBC NISP.
Untuk dapat meningkatkan pengetahuan tentang literasi keuangan, Bank OCBC NISP juga menghadirkan Ruang meNyala, yaitu kelas-kelas gratis yang memiliki tematik tema diskusi seputar pengelolaan keuangan dan berbagai macam topik investasi bersama dengan praktisi atau pun financial expert.
Kelas-kelas tersebut dapat dihadiri secara online ataupun offline di FFG PIK at The COVE, Jakarta ataupun di FFG Mall Ciputra World, Surabaya.
Great Eastern Life Indonesia maupun Bank OCBC NISP berharap agar asuransi GREAT Prestige Protector bisa menjadi solusi perlindungan yang tepat guna untuk masyarakat Indonesia.(chi/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Siap Amankan Lalu Lintas KTT G20, Korlantas Lepas Ratusan Personel ke Bali
Redaktur & Reporter : Yessy Artada