Guru Honorer Gabung Komplotan Pencuri di Sekolah

Selasa, 07 November 2017 – 01:45 WIB
Lokasi pencurian yang dilakukan komplotan guru honorer. Foto: Radar Banjarmasin/JPNN

jpnn.com, PELAIHARI - Satreskrim dan Polsek Pelaihari berhasil meringkus tujuh pencuri spesialis perangkat elektronik milik sekolah.

Para pencuri itu, di antaranya, MI  (18), SF (17), RF (16), MP yang merupakan guru honorer, dan DK.

BACA JUGA: Aksi Pencurian Terekam CCTV, Beredar di Medsos

Semua tersangka berdomisili di berbagai desa di Kecamatan Jorong, Kalimantan Selatan.

Kasatreskrim Polres Tala AKP Alpian Tri Permadi mengatakan, ketujuh maling itu ditangkap di tempat berbeda.

BACA JUGA: Maling Dodol, HP Polisi Kok Dicuri

"Kami amankan di berbagai tempat," ucap Kasatreskrim Polres Tala AKP Alpian Tri Permadi kepada Radar Banjarmasin, Minggu (5/11).

Beberapa barang bukti berhasil disita. Di antaranya, laptop, monitor, CPU, proyektor, power supply serta motherboard.

BACA JUGA: Ide Cerdik Polisi Ungkap Kasus Pencurian, Top!

Kini, para tersangka dan barang bukti hasil pencurian sudah diamankan di Polres Tala.

Ketujuh pencuri tersebut bakal dijerat dengan pasal 365 KUHP.

Sebelumnya diberitakan, mereka mencuri di di SDN Pelaihari 6, Rabu (6/9). Mereka diduga masuk lewat jendela ruang guru.

Pencuri berhasil membawa kabur barang-barang elektronik yang ada di ruangan tersebut.

Di antaranya, dua unit monitor komputer, satu unit amplifier, satu unit wifi internet milik sekolah, serta juga satu kotak spidol untuk menulis di white board. (ard)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ban Mobil Kempis, Uang Rp 240 juta Raib


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler