Gus Muhaimin dan Warga Jakarta Doakan Korban Gempa Cianjur

Selasa, 22 November 2022 – 18:03 WIB
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin (kanan) di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Senin (21/11/2022) malam. Dokumen DPP PKB

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin menyebut Indonesia sedang dirundung duka setelah terjadi gempa Cianjur berkekuatan 5,6 Skala Richter (SR) pada Senin (21/11).

Gus Muhaimin mengatakan itu saat mengikuti Maulid Nabi Muhammad SAW bersama Muhammad Ulul Azmi Askandar atau Gus Azmi di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat pada Senin malam (21/11).

BACA JUGA: Sejarah Mencatat 14 Kali Gempa yang Telah Menimpa Cianjur-Sukabumi, Ini Perinciannya

"Kita berduka, masyarakat Cianjur dan sekitarnya mengalami musibah gempa yang tidak ringan. Penderitaan, meninggal dunia, luka-luka serius sedang menimpa saudara kita, keluarga kita di Cianjur," kata pria yang juga menjabat Wakil Ketua DPR RI itu dalam keterangan persnya, Selasa (22/11).

Adapun kegiatan Maulid Rasul Muhammad SAW di kantor DPP PKB dihadiri ribuan warga hingga mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siroj.

BACA JUGA: Ricky Rizal Ungkap Perintah Putri Candrawathi setelah Brigadir J Tewas, Ya Ampun

Gus Muhaimin di acara tersebut tidak lupa mendoakan keselamatan warga Kabupaten Cianjur dan sekitarnya yang terdampak gempa bumi.

Dia juga mendoakan warga yang meninggal dunia akibat gempa Cianjur, mendapat tempat layak di sisi-Nya.

BACA JUGA: 1.000 Prajurit TNI AD Dikerahkan untuk Membantu Penanganan Gempa Cianjur

"Ya Allah, berikan kesabaran kepada seluruh masyarakat Cianjur, Ya Allah, berilah ampunan dan terimalah amal ibadah yang meninggal akibat gempa," lanjut mantan wakil ketua MPR RI itu.

Gus Muhaimin lantas memandu seluruh jemaah di acara Maulid Rasul Muhammad SAW untuk membacakan Al Fatihah bagi seluruh korban gempa Cianjur.

Dia tidak lupa menyebutkan bahwa PKB sebenarnya sudah lama mengagendakan acara bersama Gus Azmi dan Kiai Said Aqil. Namun, kesempatan baru terlaksana Senin malam.

"Saya bersyukur selawatan yang pernah saya ikuti tidak pernah sepi, semuanya ramai. Ini menunjukkan bahwa insyaallah seluruh rakyat dan bangsa kita akan tetap mencintai dan meneladani Rasulullah SAW," ungkap Gus Muhaimin.

Selain dimeriahkan oleh Gus Azmi, acara Maulid Nabi Muhammad SAW dihadiri seluruh elite PKB, kader dan simpatisan.

Gus Muhaimin juga sempat membagikan hadiah kepada jemaah yang beruntung antara lain ponsel pintar hingga beberapa kambing. (ast/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Buntut Penurunan Baliho Anggota DPD RI Andi Nirwana, ART: Bila Perlu, Copot Pj Bupati Bombana


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler