Hadapi Mantan Atasan di Pilkada Siak, Irving Kahar Janjikan Perubahan Besar

Jumat, 30 Agustus 2024 – 09:29 WIB
Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Siak, Irving Kahar-Sugianto saat mendaftar ke KPU. Foto: Source For JPNN.com.

jpnn.com - Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Siak Irving Kahar dan Sugianto resmi daftar ke KPU. Setelah mendaftar dia mengenalkan slogan dan target menang di Pilkada 2024.

Sebelum daftar ke KPU Siak, paslon Irving Kahar-Sugianto lebih dahulu berziarah ke makam Raja Kecik dan Sultan Siak bareng relawan.

BACA JUGA: Kejutan PDIP di Pilgub Jabar Bikin Cagubnya Kaget, Ono Surono Menyentil Mulyono

Setelah dari makam, rombongan silaturahmi dan menerima petuah amanah dari Lembaga Adat Melayu di Siak.

Selanjutnya Irving Kahar-Sugianto mendaftar ke KPU Siak. Setelah semua proses pendaftaran bakal calon selesai, keduanya menyapa sukarelawan untuk melanjutkan deklarasi.

BACA JUGA: Gagal Bertarung di Pilgub Riau 2024, Edy Natar Turun Kelas ke Pilwako Pekanbaru

"Hari ini kami selesaikan pendaftaran. Kami Irving-Sugianto atau ISO ingin menjadikan Siak Hebat," kata Irving didampingi relawan dan partai koalisi, Kamis (29/8/2024).

Irving mengungkap soal singkatan 'Hebat' yang jadi jargon. Hebat adalah singkatan dari Handal, Elegen, Budaya Melayu, Agamis dan Transparansi yang terdiri dari pancasila hingga rukun islam.

BACA JUGA: Jokowi Terlahir sebagai Mulyono

Irving memastikan siap bertarung dalam Pilkada Siak untuk memenangkan kontestasi. Pada waktu bersamaan, selogan ISO terus diteriakkan oleh sukarelawan dan pendukung.

"Kami diciptakan bukan untuk kalah, kami akan berusaha semaksimal mungkin agar menang dalam kontestasi Pilkada ini. ISO menang, Siak Hebat," katanya.

Soal akan bersaing dengan petahana Bupati Alfedri, Irving yang diusung PKB dan PDIP mengaku tak ada persoalan.

Irving yang merupakan Kadis PUPR Siak ini, juga memastikan hubungan dengan Alfedri baik dan menganggap Pilbup Siak sebagai ajang kejuaraan tenis.

"Lawan itu biasa, mantan bos, tak apa-apa. Dalam politik tidak ada lawan sejati, tidak ada teman sejati. Ya, ini adalah kontestasi, kami anggap ini tanding tenis. Ya, hubungan saya baik-baik (dengan Bupati Siak Alfedri)," katanya.

ISO sendiri memastikan maju Pilbup Siak untuk membawa perubahan. Termasuk mencapai Indonesia Emas 2045 yang kini harus sudah dipersiapkan.

"PNS saya masih 2 tahun lagi. Kami ingin Siak ini lebih maju karena kita ingin mencapai Indonesia Emas 2045, Siak Hebat," kata Irving. (mcr36/jpnn)


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler