Hal yang Perlu Anda Ketahui tentang Serat

Rabu, 04 Juli 2018 – 14:26 WIB
Manfaat serat bisa membantu menurunkan berat badan. Ilustrasi. Foto IST

jpnn.com - Serat sering dikaitkan dengan makanan yang ampuh untuk membantu program diet yang Anda jalani.

Namun, apa sebenarnya serat dan apa fungsi lainnya selain diet yang bisa Anda dapatkan jika mengonsumsi makanan berserat?

BACA JUGA: Berat Badan Naik Usai Lebaran? Jangan Lupa Konsumsi ini

Serat adalah bagian dari makanan nabati yang tubuh Anda tidak bisa dicerna atau diserap. Ini juga disebut sebagai roughage atau bulk.

"Dengan klasifikasi, serat dianggap sebagai karbohidrat yang tidak bisa dicerna," kata dokter darurat bersertifikat dan anggota Fellow dari American College of Emergency Physicians, Dr. Elaine Rancatore, seperti dilansir laman Sheknows, Selasa (3/7).

BACA JUGA: Turunkan Berat Badan dengan Konsumsi Serat

Tetapi serat sangat berbeda dari karbohidrat lain dan jauh lebih rendah dalam kalori.

Meskipun serat tidak bisa dicerna, namun serat itu sendiri baik untuk tubuh dalam banyak hal.

BACA JUGA: 5 Makanan ini Mengandung Serat Tinggi

Makan serat meningkatkan sistem kekebalan dalam usus Anda, memberi makan bakteri probiotik yang baik di sana, menjaga lapisan pencernaan tetap sehat dan menyerap serta mengeluarkan kelebihan hormon, kolesterol, lemak dan racun dari tubuh.

Dan menghilangkan racun itu adalah bagian dari apa yang membuat serat sangat penting.

"Banyak masalah kesehatan yang kita hadapi mulai dari pencernaan yang buruk atau lamban yang disebabkan dari bahan limbah bawaan di usus besar kita," kata ahli nutrisi, Siv Sjöholm.

Serat membantu kita mencerna dan melewatkan makanan yang kita makan.

Dengan meningkatkan asupan serat kita, kita mengurangi risiko penyakit umum seperti penyakit kardiovaskular, kanker, diabetes dan obesitas. (fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 4 Tanda Tubuh Anda Kurang Serat


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler