jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Hana Hanifah dilaporkan oleh salah satu LBH atas dugaan mempromosikan judi online.
Menanggapi hal itu, manajer Hana Hanifah, Nico membantah tudingan tersebut.
BACA JUGA: Dilaporkan ke Polisi, Hana Hanifah Merespons Begini
"Tidak benar itu," kata Nico saat dihubungi awak media, baru-baru ini.
Nico mengatakan Hana Hanifah tidak pernah menerima endorsement maupun pekerjaan promosi terkait judi online.
BACA JUGA: Dilaporkan ke Polisi, Hana Hanifah Tulis Kata-Kata Bijak
Oleh karena itu, dia menyebut tudingan yang dialamatkan kepada Hana Hanifah tidaklah benar.
"Iya dong (tidak pernah buat apa seperti itu)," tutur Nico.
BACA JUGA: Marak Iklan Judi Online di Internet, Bareskrim Polri Beri Peringatan Keras
Sebelumnya, Hana Hanifah dilaporkan oleh LBH PB SEMMI ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Senin (6/6) malam.
Hana Hanifah dilaporkan atas dugaan mempromosikan judi online. (mcr7/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Banyak Driver Ojol Terjerat Judi Slot, Polri Didesak Selamatkan Mereka
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Firda Junita