Hancurkan Lemak Tubuh dengan 5 Teh Herbal Ini

Rabu, 06 Juli 2022 – 08:31 WIB
Ilustrasi Teh Hijau. Foto: Yahoo Health

jpnn.com, JAKARTA - SALAH satu yang bisa membuat penampilan seorang wanita makin menarik ialah memiliki tubuh langsing.

Memiliki tubuh langsing tentu saja bisa dilihat dari tidak adanya lemak tubuh.

BACA JUGA: 6 Teh Herbal yang Baik untuk Kesehatan, Yuk Dicoba

Ada berbagai cara yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan lemak tubuh.

Mulai dari rutin olahraga, melakukan diet ketat hingga mengonsumsi makanan dan minuman bergizi.

BACA JUGA: Ingin Hilangkan Lemak Tubuh, Konsumsi Saja 8 Buah Ini

Namun, beberapa teh herbal juga bisa membantu menghilangkan lemak tubuh Anda.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA: 4 Jus Penghancur Lemak Tubuh, Silahkan Dicoba

1. Teh Mawar

Teh mawar dibuat dengan menambahkan beberapa kelopak mawar ketika menyeduh teh.

Teh mawar baik untuk mengurangi masalah sembelit yang bisa menyebabkan perut kembung.

Teh mawar membersihkan racun tubuh, membuat kulit bercahaya dan membantu menurunkan berat badan.

2. Teh Olong

Teh olong adalah teh herbal semi fermentasi yang memiliki efek lebih baik dibandingkan dengan teh lainnya.

Teh olong mencegah obesitas dan mengurangi berat badan. Karena itu, teh ini sangat dianjurkan untuk orang yang kegemukan atau obesitas.

The olong perlu direbus selama 20-30 menit untuk mendapatkan khasiatnya. Konsumsi secara teratur akan mengurangi berat badan secara maksimal.

3. Teh Hitam

Teh hitam terutama dengan perasan lemon di dalamnya adalah pilihan yang baik untuk menurunkan berat badan tanpa berkeringat dan berdiet.

Teh campuran tersebut pastinya bisa membantu meningkatkan energi dan stamina tubuh.

Menariknya, teh ini juga membantu membuang racun serta membersihkan sistem tubuh.

4. Teh India

Meskipun teh India dianggap mengandung banyak gula, teh ini membantu mengendalikan nafsu makan.

Jadi, teh India yang dibuat dengan bebas gula atau gula merah dan susu adalah pilihan yang baik untuk menurunkan berat badan.

Ini sangat membantu mengurangi keinginan ngemil dan menjaga selera makan.

5. Teh Hijau

Teh hijau memiliki bahan kimia yang membantu meningkatkan metabolisme tubuh.

Peningkatan metabolisme bisa mengurangi berat badan dan mendetoksifikasi tubuh karena mengandung antioksidan tertentu.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler