Harga BBM di SPBU Non-Pertamina Ikut Naik, Mohon Bersabar!

Minggu, 04 Desember 2022 – 13:52 WIB
SPBU Shell. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) swasta (Non-Pertamina) ikut menaikkan harga jual bahan bakar minyak (BBM) jenis nonsubsidi mulai awal Desember 2022.

BBM jenis RON 90, seperti Pertalite di SPBU Pertamina dijual Rp 10.000/liter, sedangkan di SPBU lain, dari Rp 12.600/liter hingga Rp 14.050/liter.

BACA JUGA: BBM Jenis Pertalite Dioplos, Lalu Dijual ke Pedagang Minyak Eceran

Deputy Country Chair and Vice President Corporate Relations Shell Indonesia Susi Hutapea menyatakan pihaknya melakukan penyesuaian harga dari waktu ke waktu dengan mempertimbangkan berbagai faktor.

Di antaranya produk minyak olahan berdasarkan Mean of Platts Singapore (MOPS), kondisi dan volatilitas pasar, nilai tukar mata uang asing, pajak pemerintah, dan bea cukai.

BACA JUGA: BBM Satu Harga Pertamina Kini Layani Kebutuhan Masyarakat di 402 Wilayah di Indonesia

"Kami juga mempertimbangkan biaya distribusi dan biaya operasional, kinerja perusahaan serta aktivitas promosi yang sedang berjalan. Penyesuaian harga yang kami lakukan sesuai Peraturan Pemerintah yang berlaku mengenai harga jual BBM," ujar dia dalam siaran pers, Minggu.

Sementara itu, BBM dengan RON 92 atau Pertamax di SPBU Pertamina seharga Rp 13.900/liter, merek lain berkisar Rp 14.140/liter hingga Rp14.180/liter.

BACA JUGA: Oknum ASN Tersangka Penimbunan BBM Bersubsidi

Begitu pula Pertamax Turbo seharga Rp 15.200/liter, masih lebih murah dibandingkan keluaran swasta yang dijual Rp 15.530/liter.

Adapun bahan bakar disel, Dexlite (CN51) yang dijual Rp 18.300/liter, di SPBU non-Pertamina Rp19.180/liter.

Sebelumnya, PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga BBM nonsubsidi jenis Pertamax Turbo.

Harga terbaru Pertamax Turbo kini naik menjadi Rp 15.200 per liter yang berlaku resmi mulai 1 Desember 2022.

Sementara itu, harga Pertamina Dex juga naik dari sebelumnya Rp 18.550 menjadi Rp 18.800 per liter, termasuk Dexlite menjadi Rp 18.300. (ant/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mudik Nataru, Saatnya Beralih ke BBM RON Tinggi


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler