jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan menggelar halal bihalal di hari pertama masuk kerja pada Senin (4/8), pasca libur lebaran. Tak seperti biasanya, halal bihalal kali ini akan digelar di siang hari.
Mengenai waktu pelaksanaan halal bihalal yang digelar siang hari, dalam hal ini kementerian punya alasan tersendiri.
BACA JUGA: Perpanjang Operasi Kereta Lebaran Tambahan
"Biar direksi pagi nya halal bi halal dulu dengan jajaran masing-masing, setelah itu baru ke kementerian," ujar Staf Khusus Menteri BUMN, Abdul Aziz pada JPNN.
Rencananya kata Aziz, Menteri BUMN Dahlan Iskan juga akan hadir dalam acara halal bihalal ini. Sebelumnya Dahlan berujar bahwa halal bihalal di kementerian yang ia pimpin akan dilakukan di hari pertama masuk kerja.
BACA JUGA: Polisi Pantau Kelompok-Kelompok Pendukung ISIS
"Nanti di hari pertama masuk kerja (halal bi halal) di kementerian (BUMN)," kata Dahlan beberapa hari lalu.
Selain Kementerian BUMN, beberapa kementerian juga mengadakan halal bihalal di hari pertama kerja, yakni Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Kementerian Pekerjaan Umum (PU), dan Kementerian Perkonomian. Selain itu ada Bank Indonesia, PLN, Bank Mandiri. (chi/jpnn)
BACA JUGA: Gus Solah Tak Berminat Masuk Kabinet Jokowi
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kejagung Siap Bantu KPK Usut Bocoran Wikileaks
Redaktur : Tim Redaksi