Hari Pertama Sekolah, Macet di Mana-mana

Senin, 14 Juli 2014 – 11:39 WIB

jpnn.com - JAKARTA--Wilayah Jakarta dan Depok macet di hari pertama sekolah. Kemacetan sudah terasa sejak pukul 06.30 WIB. Apalagi di wilayah yang dekat dengan sekolah.

Seperti yang terpantau di kawasan Cinere, Karang Tengah hingga Pondok Indah. Mobil bergerak lamban karena volume kendaraan melebihi kapasitas jalan.

BACA JUGA: PNS dan TKK Pemkot Bekasi Terima THR

"Ini hari pertama sekolah, orangtua pada ikutan nganter anak-anaknya, apalagi yang baru mau masuk sekolah," kata Inge Mangkoe, Senin (14/7).

Karyawati di salah satu perusahaan swasta ini mengaku, sengaja mengantar anaknya yang baru masuk SD. Meski menggunakan mobil jemputan, namun Inge sengaja menyempatkan hari ini mengawal anaknya.

BACA JUGA: Curang, 16 TPS di DKI Harus Coblos Ulang

"Hari ketiga saja baru pakai antar jemput. Hari ini dan besok saya antar sendiri," ujarnya.

Senada itu Ari Puspa, karyawati PT Unilever Indonesia. Putra bungsunya yang baru masuk TK A, mengharuskan dia mengantarkan sendiri.

BACA JUGA: Intensifkan Razia Makanan Takjil

"Saya anter sendiri, inikan hari pertamanya sekolah," ucapnya.

Sementara Nurhasni, pegawai salah satu kementerian mengungkapkan, kemacetan parah yang melanda wilayah Jabodetabek karena hari pertama anak sekolah. Parahnya lagi, orangtua murid membawa kendaraan masing-masing.

"Bagaimana gak macet, bapak-bapaknya bawa mobil ke kantor, ibu-ibunya bawa mobil untuk anak sekolah. Kalau satu rumah ada dua sampai tiga mobil dan keluar semua, ya pasti macetlah," tutur perempuan berjilbab ini. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tersangka Kasus Sodomi JIS Diperiksa Hari Ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler