Haryono Akui Kontraktor Tak Profesional

Bangunan Tambahan Metro Tanah Abang Runtuh

Rabu, 23 Desember 2009 – 15:56 WIB
JAKARTA- Manager Building Metro Tanah Abang, Setiarto Haryono mengakui kalau kontraktor PT Jagad Baja Kontraktor tidak profesionalDia pun mengaku sudah mengingatkan tentang konstruksi bangunannya tidak sesuai dengan yang diinginkan managemen.

"Memang konstruksinya tidak kokoh karena hanya menggunakan baja ringan

BACA JUGA: Marzuki Tak Mau DPR jadi Tukang Stempel

Sudah kami ingatkan kontraktornya tapi tidak ditanggapi," ujar Haryono pada wartawan di Metro Tanah Abang, Rabu (23/12).

Ditambahkannya, gedung tersebut digunakan untuk toilet
Sebab, dengan peningkatan jumlah pengunjung di Metro, manajemen mengambil kebijakan menambah toilet yang ada.

"Kami minta ke PT Jagad Baja Kontraktor untuk mengurus semuanya

BACA JUGA: KPK Yakini Anggodo Terindikasi Korupsi

Mulai dari perizinan sampai pembangunannya," tutur Haryono.

Direncanakan, pembangunan toilet itu akan tuntas pada Juni 2004
Hingga saat ini bangunan toilet yang sudah jadi ada di empat lantai

BACA JUGA: Dicatut, Ketua MK Dihargai Rp85 Juta

Namun, toilet di lantai 3 ambrol dan lainnya saat ini tengah dibongkar oleh petugas Badan Pengawas Bangunan Pemprov DKI Jakarta.(esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Boediono dan Sri Mulyani Jangan Dikasih Taring


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler