Heboh, Pesantren Milik Habib Bahar di Bogor Dapat Kiriman Paket 3 Kepala Anjing

Jumat, 31 Desember 2021 – 17:23 WIB
Kuasa hukum Habib Bahar, Aziz Yanuar membenarkan adanya kiriman paket berupa 3 kepala anjing di dalam kardus ke pesantren milik Habib Bahar pada Jumat (31/12) dini hari. Foto: Dokumen JPNN.com/Dean Pahrevi

jpnn.com, BOGOR - Pondok Pesantren Tajul Alawiyyin milik Habib Bahar bin Smith yang ada di Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, mendapat kiriman paket berisi tiga kepala anjing dalam sebuah kardus.

Kuasa hukum Habib Bahar, Aziz Yanuar mengatakan paket itu dikirim ke pesantren milik Habib Bahar pada Jumat (31/12) dini hari.

BACA JUGA: Habib Bahar bin Smith: Sebagai Warga Negara yang Baik, Saya Tidak akan Mangkir

“Benar, (ada) teror itu,” ujar Aziz ketika dihubungi JPNN.com, Jumat (31/12) siang.

Dalam video dan foto yang beredar diketahui ada tiga kepala anjing yang sudah dipotong dari badannya.

BACA JUGA: Ada Kabar Anggotanya Sowan kepada Habib Bahar, Kombes Erdi Bereaksi

Semuanya dimasukkan ke dalam kardus hingga akhirnya diketahui para penghuni di sana.

Ketika ditanya apakah insiden ini sudah dilaporkan ke polisi, Aziz menjawab itu tidak perlu.

BACA JUGA: Kasus Ujaran Kebencian Habib Bahar Naik ke Penyidikan, Aziz Yanuar Merespons Begini

“Sudah dilaporkan ke Allah SWT,” ujar pria yang juga jadi kuasa hukum Habib Rizieq Shihab itu. (cuy/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler