Honor Dipotong, Penggali Kubur Demo

Jumat, 13 Desember 2013 – 06:36 WIB

jpnn.com - MEDAN-Puluhan bilal jenazah dan penggali kubur menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor Camat Medan Labuhan. Demonstrasi itu dilakukan sebagai bentuk protes dan menuntut dihapuskannya pemotongan honor mereka sebesar Rp54 ribu per orangnya, Kamis (12/12) kemarin.

 

 "Kami datang ke kantor camat untuk mempertanyakan soal pemotongan honor Rp54 ribu per orang, itu untuk uang apa," ungkap para bilal jenazah dan penggali kubur yang merasa tidak terima atas pemotongan tersebut.
 
Terjadinya dugaan pemotongan honor dimaksud itu bilang pendemo, sebelumnya tanpa adanya sosialisasi, sehingga tidak diketahui oleh para bilal jenazah maupun penggali kubur dan pengurus rumah ibadah. Mereka terkejut begitu mengetahui honor yang mereka ambil dipotong petugas dengan alasan tak jelas.
 
"Nggak ada sosialisasi atau pemberitahuan, ini kemungkinan akal-akalan oknum petugas Pemko Medan. Begitu kami tanyakan mereka bilang pemotongan itu untuk biaya pembayaran pajak honor yang kami terima," bebernya.   
 
Rahman, salah seorang bilal jenazah di Lingkungan 23 Kelurahan Pekan Labuhan mengatakan, pemotongan honor mereka sebesar Rp54 ribu per orang dinilai tidak wajar, apalagi dalam setiap bulannya baik bilal jenazah, penggali kubur dan pengurus mesjid hanya memperoleh honor Rp150 ribu per bulan.   
 
"Satu bulan kami diberi honor Rp150 ribu dan dibayar setiap 6 bulan sekali. Kalau uang segitu juga dipotong inikan sudah tak wajar, apalagi pemotongan itu tak jelas untuk apa. Ini harus diketahui Plt Wali Kota Medan, HT Dzulmi Eldin supaya beliau bisa menindak bawahanya," katanya.
 
Camat Medan Labuhan, Zain Noval saat dikonfirmasi Sumut Pos (Grup JPNN) lewat telepon selular terkait aksi para bilal jenazah dan penggali kubur yang mendatangi kantornya menuntut dihapuskanya pemotongan honor mereka, belum bersedia menjawab. (rul)

BACA JUGA: Bus Rombongan Jenderal Diberondong Tembakan

BACA JUGA: Tolak Larangan Ekspor, Karyawan NNT Ancam Demo

BACA JUGA: Populasi Anjing Capai 50 Ribu Ekor, Waspadai Rabies

BACA ARTIKEL LAINNYA... Puting Beliung, 406 Bangunan Rusak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler