IGI Dukung Program Anies Mengantar Anak pada Hari Pertama

Minggu, 15 Juli 2018 – 09:03 WIB
Ortu antar anak ke sekolah. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ikatan Guru Indonesia (IGI) mendukung penuh langkah Pemprov DKI untuk mengantarkan anak pada hari pertama sekolah. Ketua Umum IGI M Ramli Rahim mengatakan, pendidikan Karakter bukan sekadar diajarkan tapi diteladankan.

"Saling kenal dan komunikasi antara orang tua, siswa, guru dan pengelola sekolah menjadi sangat penting dalam pendidikan termasuk menghindari kekerasan dalam sekolah, kriminalisasi guru dan hal-hal negatif lainnya," kata Ramli, Minggu (15/7).

BACA JUGA: Oposisi Ogah Usung Anies, Begini Reaksi Pembela Ulama

IGI berharap, seluruh pemda dan swasta melakukan hal sama, memberi izin pegawainya untuk mengantarkan anaknya pada hari pertama sekolah. Apalagi ini hanya sekali dalam setahun.

"Kami berpendapat, mengantarkan anak pada hari pertama sekolah bukan pencitraan Pak Anies yang banyak dibicarakan didorong Capres. Program ini sudah Pak Anies lakukan sejak Mendikbud dulu," ujarnya.

BACA JUGA: Dulu Menolak, Kini Anies Lepas Tangan soal Proyek Jalan Tol

Dia menambahkan, Pemda lain tak perlu malu dan merasa latah dengan hal ini. Ini hal baik untuk masa depan anak-anak, pendidikan dan bangsa ini. (esy/jpnn)

BACA JUGA: LSM Minta Anies Jauhi Proyek Enam Ruas Jalan Tol

BACA ARTIKEL LAINNYA... Belum Tentu JK Dukung Anies Maju di Pilpres 2019


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler