jpnn.com - PRESENTER Gading Marten mengikuti blusukan calon petahanan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ke Petojo Utara, Jakarta, Selasa (8/11).
Kebetulan karena sedang tidak ada kegiatan pagi hari, Gading tidak menyia-nyiakan kesempatan ikut blusukan Ahok.
BACA JUGA: Ahmad Dhani Polisikan Indra Tan
"Jadi saya dapat informasi Pak Ahok ada acara di Petojo pagi, saya langsung pengin ikut. Selama ini memang saya ngefans sama beliau," kata Gading saat dihubungi JPNN.com, Rabu (9/11).
Selama ini, Gading cuma mengetahui sepak terjang dan kerja Ahok dari media. Karenanya, suami Gisella Anastasia ini ingin melihat langsung Ahok bekerja.
BACA JUGA: Sanjung Suami Sandra Dewi, Delon Idol: Harvey itu Keren Dia
"Pengin lihat langsung, gimana kalau beliau bekerja seperti apa, walaupun sekarang beliau gubernur nonaktif, sekarang lebih ke kampanye," ucap Gading.
Gading menyebut, Ahok memastikan warga Jakarta mendapatkan hak-hak mereka. Misalnya saja, vaksin bagi bayi.
BACA JUGA: Dipolisikan Relawan Jokowi, Dhani: Belajar Hukum Dulu
Selain itu, Ahok juga menyampaikan program-program lain.
"Kalau misalnya di kampung-kampung gitu, setiap ketemu bayi ditanya udah dapat vaksin belum? Kalau belum ayo segera," tutur Gading.
Setelah ikut blusukan, Gading menjadi semakin salut terhadap Ahok. "Saya menyaksikan langsung beliau (Ahok) turun ke warga-warganya. Jadi saya tambah respek, tambah salut aja," ungkapnya. (gil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahmad Dhani: Kalau Pak Jokowi Kurang Kerjaan ya Bisa aja
Redaktur : Tim Redaksi