Importir Dorong Pemerintah Beli Obligasi

Jumat, 28 Agustus 2015 – 14:24 WIB
jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Para importir mendorong pemerintah segera bertindak untuk menstabilkan situasi ekonomi Indonesia yang saat ini terpuruk. Jika tidak, ancaman PHK tidak bisa dihindari.

"Kami menilai, program Presiden Joko Widodo untuk membangun infrastrukur itu sangat bagus. Namun, untuk saat ini bukan itu yang bisa membuat investor tergerak masuk," ujar Ketua Gabungan Importir Nasional Seluruh Indonesia (GINSI) Rofiek Natahadibrata‎ kepada JPNN, Jumat (28/8).

BACA JUGA: "Pertamina Harus Transparan!"

Dia menambahkan, ada tiga kebijakan yang bisa diambil pemerintah dalam jangka pendek ini. Yaitu memperbesar ekspor, melakukan reinvestasi, dan pembelian obligasi.

"Pembangunan infrastruktur itu jangka panjang. Yang mendesak adalah bagaimana upaya menarik Dolar sebanyak-banyaknya ke Indonesia," ucap Rofiek.

BACA JUGA: Tekan Harga Daging Ayam, Bagaimana Caranya?

Dia menyatakan, saat ini anggota GINSI berusaha bertahan jangan sampai melakukan PHK. Hanya saja, bila dolar tidak bisa turun, ancaman PHK sudah di depan mata. (esy/jpnn)

 

BACA JUGA: 10 Jurus Membuat Waralaba Sukses Ala Signarama

BACA ARTIKEL LAINNYA... Harga Promo Apartemen, Cicilan Hanya Rp 1,9 Juta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler