jpnn.com, JAKARTA - AIR kelapa muda merupakan salah satu minuman kesukaan banyak orang.
Bisa dikonsumsi kapan saja, air kelapa muda diketahui mengandung berbagai gizi dan nutrisi.
BACA JUGA: Ibu Hamil Jangan Ragu Minum Air Kelapa Muda, Ini 3 Manfaatnya Lho
Air kelapa juga telah lama dikenal ampuh mengatasi beberapa penyakit.
Air kelapa muda mengandung 94 persen air, rendah kalori dengan nol kolesterol, kaya akan vitamin B, asam amino, sitokinin.
BACA JUGA: 3 Khasiat Rutin Minum Air Kelapa Muda, Hempaskan Penyakit Ganas Ini
Selain itu, air kelapa muda juga mengandung mineral seperti magnesium, mangan dan potasium.
Jadi, tidak heran air kelapa adalah minuman ajaib untuk kesehatan Anda.
BACA JUGA: Ladies, Yuk Minum Air Kelapa, Bisa Bikin Awet Muda Lho
Terlepas dari semua manfaat kesehatan ini, air kelapa muda juga bisa melakukan banyak hal baik untuk ginjal Anda.
Tidak hanya mengurangi risiko batu ginjal (dengan konsumsi teratur), tetapi juga membantu membuang batu yang mungkin sudah ada di ginjal Anda.
Dikemas dengan senyawa seperti kalium dan magnesium, air kelapa adalah diuretik yang sangat efektif.
Menurut laman Thehealthsite, air kelapa juga memastikan berfungsinya ginjal dengan memperlancar aliran urin dan sangat bagus untuk detoksifikasi seluruh tubuh Anda.
Cara terbaik untuk mendapatkan gizi dan nutrisi air kelapa adalah dalam keadaan alami.
Beli kelapa muda dari penjual dan nikmati saat itu juga. Air kelapa yang telah dikeluarkan dari tempurungnya dan disimpan selama beberapa hari cenderung menurunkan senyawa sehat yang dikandungnya.
Cara minum menarik lainnya adalah campur air kelapa dengan sedikit jeruk nipis dan mint.
Atau, Anda bisa menambahkan beberapa tetes jus lemon atau sepotong kecil lemon dengan beberapa daun mint untuk membuatnya menjadi minuman yang menyegarkan.(fny/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany