jpnn.com, JAKARTA - BANYAK cara yang dilakukan orang untuk menurunkan berat badan.
Hal ini perlu dilakukan, karena memiliki berat badan berlebih tidak baik untuk kesehatan dan bisa memengaruhi penampilan seseorang.
BACA JUGA: 4 Minuman Detoks Ini Ampuh Turunkan Berat Badan dengan Cepat
Beberapa cara dilakukan orang untuk menurunkan berat badan mereka, mulai dari olahraga, diet ketat, hingga mengonsumsi makanan bergizi.
Namun, ada satu minuman yang ampuh menurunkan berat badan seseorang.
BACA JUGA: Malas Minum Obat, Makanan dan Minuman Ini Ampuh Redakan Sakit Kepala
Jika Anda mencoba untuk mempercepat penurunan berat badan, maka kamu mungkin ingin mencoba menambahkan telur ke kopi.
Karena menurut sebuah penelitian baru-baru ini, hal itu membantu penurunan berat badan dengan cepat.
BACA JUGA: Ingin Turunkan Berat Badan dengan Mudah, Lakukan Saja 4 Trik Jitu Ini
Sebuah tim peneliti menemukan banyak pengunjung gym menggunakan kafein untuk menambah energi mereka sebelum berolahraga.
Namun, menambahkan telur mentah ke dalam secangkir teh atau kopi bisa lebih membantu Anda.
Menurut laman thehealthsite, praktik mencampur telur mentah dan kopi hitam panas telah menjadi hal biasa di antara masyarakat Hungaria, Skandinavia, Vietnam, dan bahkan Minnesota selama berabad-abad.
Mengonsumsi telur mentah memang berbahaya karena beberapa terkontaminasi oleh bakteri salmonella, yang bisa menyebabkan Anda muntah.
Namun, telur mentah aman dalam kopi, karena panasnya cairan kopi bisa menaikkan suhu telur untuk membunuh bakteri, sehingga lebih aman untuk dikonsumsi.
Karena telur perlu dimasak pada suhu 160 derajat dan panas air dalam kopi kira-kira 200 derajat.
Membeli telur yang dipasteurisasi, yang artinya dipanaskan untuk membantu menghancurkan bakteri bisa membuat campuran kopi dan telur lebih aman.
" Minuman ini mirip dengan Bulletproof Coffee, tetapi dengan bonus kuning telur yang padat nutrisi," kata Marc Bubbs, direktur nutrisi untuk Tim Bola Basket Nasional Pria Kanada.
Banyak atlet yang Marc latih juga menikmati secangkir kopi telur yang lembut sebagai bagian dari pelatihan dan makanan pemulihan mereka.(fny/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany