Ingin Wajah Selalu Terlihat Awet Muda, Jangan Ragu Gunakan 4 Ramuan Alami Ini

Sabtu, 06 November 2021 – 09:31 WIB
Ilustrasi kulit wajah. Foto: sukalive

jpnn.com, JAKARTA - SETIAP wanita pasti ingin kulit wajah mereka selalu terlihat awet muda dan kencang.

Karena memiliki kulit wajah yang terlihat awet muda, akan membuat penampilan wanita selalu terlihat menarik.

BACA JUGA: Hindari 3 Makanan Ini Agar Wajah Selalu Terlihat Awet Muda

Ada beberapa usaha yang biasanya dilakukan wanita agar kulit wajah dia selalu terlihat awet muda.

Mulai dari mengunjungi dokter kecantikan, mengonsumsi berbagai suplemen, hingga menggunakan berbagai masker.

BACA JUGA: 3 Ramuan Alami Ini Ampuh Atasi Nyeri Otot

Namun, ada beberapa ramuan alami yang bisa membuat kulit wajah selalu terlihat awet muda dan aman Anda gunakan.

Apa saja itu? Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Thehealthsite.

BACA JUGA: Lakukan 3 Hal Ini, Pria Selalu Terlihat Awet Muda

1. Jus lemon untuk mengurangi bintik-bintik penuaan

Vitamin C yang ada dalam lemon adalah antioksidan kuat. Selain itu, juga baik mengatasi flek hitam pada wajah.

Peras lemon, kemudian oleskan dan biarkan di kulit Anda selama sekitar 15 menit setiap hari dan kemudian bilas dengan air biasa.

Untuk hasil yang lebih baik, campurkan 1 sendok teh jus lemon dengan setengah sendok teh krim susu dan 1 sendok teh putih telur.

Campur semua bahan ini dan oleskan pada wajah, setelah 15 menit, bilas dengan air dingin.

Jus lemon yang dikombinasikan dengan madu juga merupakan ramuan alami yang sangat efektif untuk penuaan kulit karena madu memiliki efek menenangkan.

Campur satu sendok teh masing-masing jus lemon dan madu dan pijat ke kulit Anda. Diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan air hangat.

2. Santan untuk melembabkan kulit kering

Kelapa mengandung berbagai vitamin dan mineral yang memiliki kemampuan untuk melembabkan kulit Anda dan membuatnya tetap lembut dan kenyal.

Parut kelapa mentah dan ambil santannya. Oleskan santan ini ke wajah Anda, diamkan selama sekitar 20 menit dan kemudian bilas dengan air hangat.

3. Masker pepaya untuk kekencangan kulit

Anda mungkin tahu pepaya baik untuk mata karena mengandung banyak vitamin A dan juga mengandung antioksidan yang kuat yang membuatnya baik untuk kulit Anda juga.

Selain itu, enzim yang disebut papain dalam pepaya bisa mencerna sel-sel mati di permukaan kulit dan membuat kulit lebih elastis dan kencang.

Untuk membuat masker pepaya, potong pepaya yang benar-benar matang dan tumbuk hingga menjadi pasta yang halus. Oleskan ini pada wajah dan setelah 15 menit, bersihkan dengan air hangat.

4. Air mawar untuk mengencangkan kulit

Air mawar merupakan pembersih dan bisa membantu menghilangkan kotoran yang menyumbat pori-pori kulit.

Air mawar juga memiliki tindakan astringen yang berarti mengencangkan kulit dan membantu untuk mengurangi bengkak di bawah mata.

Campurkan 2 sendok teh air mawar dengan 3-4 tetes gliserin dan setengah sendok teh jus lemon.

Oleskan campuran ini ke wajah Anda menggunakan bola kapas setiap malam sebelum Anda tidur. (fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler