Ini Dia 4 Calon Wakil Gubernur Kepri, Ada Anak dan Adik Almarhum Sani

Kamis, 24 November 2016 – 04:48 WIB
Nurdin Basirun. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - BATAM - Kekosongan kursi wakil gubernur Kepri yang cukup lama dalam waktu dekat akan segera terisi. 

Pasalnya, Gubernur Kepri, Nurdin Basirun, telah menyiapkan empat nama calon yang akan mendampinginya.

BACA JUGA: Polair Kepri Gagalkan Penyelundupan 1.300 Ekor Burung dari Malaysia

Dalam waktu dekat keempat calon tersebut akan diajukan ke DPRD Kepri. Mereka adalah Mustofa Widjaja, Fauzi Bahar, Riny Fitrianti, dan Isdianto.

Dua nama terakhir merupakan anak dan adik mantan Gubernur Kepri, almarhum Muhammad Sani.

BACA JUGA: OMG! Rumah Diseruduk Mobil, Sekeluarga Terhimpit, Satu Tewas

"Ada empat nama yang akan segera saya usulkan," kata Nurdin saat menghadiri pemusnahan narkoba di Mapolda Kepri, seperti diberitakan batampos (Jawa Pos Group).

Isdianto saat ini masih menjabat sebagai Kepala Dinas Pendapatan (Dispenda) Provinsi Kepri. Mustofa Widjaja merupakan mantan Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam. Sementara Fauzi Bahar adalah mantan Wali Kota Padang yang kini hijrah ke Kepri.

BACA JUGA: Gubernur Larang Keras Warganya Ikut Demo di Jakarta

Nurdin mengatakan, empat nama tersebut sudah final. Mereka merupakan pilihan dari partai politik pengusung pasangan Sani-Nurdin (Sanur) pada Pilkada Kepri pada 2015 lalu. 

Namun saat ditanya kapan dirinya akan menyampaikan empat nama itu ke DPRD Kepri, Nurdin mengaku belum menentukan jadwal pasti. "Akan segera saya ajukan," katanya.

Nurdin mengaku senang dengan empat figur calon wakil gubernur (Wagub) tersebut. Menurut dia, empat kandidat tersebut sama-sama memiliki peluang dan kapasitas untuk menjadi wakilnya. Namun dia menyerahkan proses pemilihan wagub tersebut sepenuhnya kepada DPRD Kepri. 

"Semuanya (bagus)," tuturnya. 

Disinggung soal lamanya proses penetapan wakil gubernur, Nurdin menganggapnya wajar. Sebab ada mekanisme dan prosedur yang harus dilewati. "Bukan saya yang menentukan, tapi partai," ujarnya.

Seperti diketahui, Nurdin Basirun yang awalnya menjabat wakil gubernur akhirnya dilantik sebagai Gubernur Kepri pada 25 Mei 2016 menggantikan almarhum Muhammad Sani. Namun hampir enam bulan berlalu, Nurdin belum memiliki wakil. (ska/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Diberi Hadiah Jika Berani Tembak Bandar Narkoba


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler