Ini Keinginan Ahok jika Jokowi Resmi jadi Presiden

Rabu, 15 Oktober 2014 – 14:12 WIB
Jokowi dan Ahok. Foto: ist.

jpnn.com - JAKARTA - Pengambilan sumpah Joko Widodo (Jokowi) sebagai Presiden RI ketujuh, tinggal menghitung hari. Agar tidak lupa, Wakil Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, kembali mengingatkan pesan kepada Jokowi bila nanti sudah resmi menjabat sebagai orang nomor satu di Indonesia.

Salah satunya adalah agar mengajak ia dan kepala dinas di lingkungan DKI naik pesawat kepresidenan. "Jangan lupa sama Ahok, kalau naik pesawat (kepresidenan) untuk dinas ajak-ajak Ahok," kata Ahok berurai tawa, di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (15/10).

BACA JUGA: Akhir Tahun, Maksimalkan Busway 24 jam

Ahok mengaku sangat senang bisa bekerja sama dengan Jokowi selama dua tahun ini. Meski demikian, ia tak menutupi ada duka juga selama kebersamaan mereka memimpin Jakarta.

"Enak, punya banyak teman. Dukanya bisa kemana-mana, tahanan kota. Lu nggak bisa nakal-nakal lagi, kemana-kemana ketahuan," katanya.

BACA JUGA: Keppres Pemberhentian Jokowi dari Gubernur DKI Paling Lambat Jumat

Seperti diketahui, hari ini tepat dua tahun Jokowi-Ahok menjadi Gubernur dan Wagub DKI. Karena memutuskan maju diajang pilpres lalu dan menang, maka Jokowi akan resmi meninggalkan Ahok selanjutnya dilantik sebagai presiden RI pada tanggal 20 Oktober. (rmo/jpnn)

BACA JUGA: Jokowi Dilantik, Arus Lalin di Depan Gedung DPR Bakal Dialihkan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok Boleh Punya Dua Wakil Gubernur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler