Ini Kondisi Mako Brimob Usai Diserang Kelompok Berbadan Tegap

Rabu, 19 November 2014 – 13:50 WIB
Kondisi Mako Brimob Polda Kepri usai diserang kelompok pria berbadan tegap, Rabu pagi (19/11). FOTO: ist

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Brimob Polda Kepulauan Riau (Kepri) memilih untuk tenang setelah markasnya diserang oleh kelompok tidak dikenal berpostur badan tegap. Kini para anggota Brimob terus meningkatkan kewaspadaan untuk mencegah serangan susulan.

Dari dokumentasi foto yang diterima JPNN.com terlihat yang menjadi target penyerangan pada Rabu (19/11) beberapa saat lalu adalah Barak Teratai Satbrimob Polda Kepri.

BACA JUGA: Mako Brimob Polda Kepri Kembali Diserang Kelompok Berbadan Tegap

Kaca pintu sebagai akses masuk barak hancur pecah berantakan. Untungnya menurut sumber di lingkungan kepolisian Polda Kepri, tidak ada anggota yang jadi korban. Beberapa saksi mata menduga pelaku penyerangan adalah oknum TNI.

"Tidak ada anggota yang jadi korban," ungkapnya lewat sambungan telepon. 

BACA JUGA: Pegang Data, Rieke Minta Jokowi Bersihkan BUMN dari Swasta

Masih hangat di ingatan kita, Mako Brimob Polda Kepri beberapa waktu lalu menjadi sasaran amuk anggota Batalyon Yonif 134 Tuah Sakti . Beberapa anggota TNI yang melakukan penyerangan itu terkena tembakan. Bentrokan itu adalah buntut penggerebekan penimbunan BBM ilegal oleh anggota kepolsian. (fat/jpnn)

BACA JUGA: DPD Minta MenPAN-RB Tegas soal Nasib Honorer K2

BACA ARTIKEL LAINNYA... Penolakan Kenaikan BBM, Jokowi: Itu Biasa


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler