Ini Manfaat Absensi Android dalam Penggajian dan Pembuatan Laporan Slip Gaji Karyawan

Rabu, 29 Juni 2022 – 23:36 WIB
Absensi android dari Mekari Talenta. Foto: tangkapan layar laman Mekari Talenta

jpnn.com, JAKARTA - Absensi android dewasa ini merupakan jenis sistem absensi yang paling banyak dicari untuk memberikan inovasi baru yang efektif dan efisien terhadap waktu pekerjaan bagi para karyawan dalam perusahaan.

Potensi besar yang dimiliki oleh absensi android tentu sangat disayangkan apabila tidak digunakan dengan baik.

BACA JUGA: Jangan Asal Pilih, Dapatkan Software Absensi Karyawan Perusahaan Tepercaya

Penggunaan sistem absensi tersebut sangat penting dan diharapkan dapat memberikan solusi baru bagi peningkatan produktivitas perusahaan.

Apa itu Absensi Android? 

BACA JUGA: Software Absensi Online Jadi Pilihan Tepat bagi Perusahaan dan Karyawan saat WFH

Ada beberapa nama lain dari absensi android, seperti absensi online, absensi digital, dan absensi mobile, serta berbagai nama lainnya.

Walaupun demikian, artinya tetap sama, yaitu merupakan pencatatan kehadiran karyawan dengan menggunakan sistem cloud dan terhubung pada basis data secara real time dengan posisi dan waktu yang memiliki tingkat akurasi tinggi.

BACA JUGA: Kenali Fitur Canggih pada Aplikasi Absensi Online Perusahaan, Ini Manfaatnya

Sistem cloud yang digunakan oleh absensi android akan menyimpan data pencatatan kehadiran tersebut secara otomatis sehingga tim human resources tak perlu melakukan rekapitulasi data untuk pencatatan kehadiran.

Selain itu, data yang sudah tercatat bisa langsung diakses kapan saja selama perangkat yang digunakan untuk mengakses data tersebut masih terhubung dengan internet.

Dilakukannya penerapan sistem absensi android dengan teknologi terbaru tersebut, tim human resources juga dapat melakukan pelacakan lokasi dengan bantuan dari GPS (Global Positioning System) serta menghitung jam kerja setiap karyawan dengan otomatis dan akurat.

Jadi, aktivitas kehadiran para karyawan dapat diketahui secara cepat dan tepat.

Bagaimana Cara Menggunakan Absensi Android Bagi Karyawan?

Apabila dengan menggunakan sistem absensi konvensional, para karyawan harus mengantre di depan mesin absensi untuk melakukan pencatatan kehadiran.

Kini hal tersebut tak perlu lagi terjadi karena sangat membuang waktu. Dengan menggunakan absensi android, para karyawan hanya perlu membuka aplikasi yang telah terinstal pada ponsel android masing-masing tanpa perlu melakukan antre yang membuang waktu.

Setelah membuka aplikasi tersebut, para karyawan langsung bisa melakukan absensi kehadiran dan memilih posisi pencatatan absensi kehadiran tersebut.

Proses tersebut bisa langsung dilakukan dari meja masing-masing atau bisa dilakukan dari rumah jika karyawan tersebut sedang dalam masa remote working. 

Karyawan yang sedang melakukan perjalanan dinas ke luar kota bisa langsung menggunakan aplikasi pada ponsel pintar dengan sistem operasi android tersebut tanpa harus repot-repot mengurus absensi kehadiran dari kantor asal.

Karyawan yang sedang bekerja juga dapat mengetahui jadwal masing-masing karyawan lain, sehingga apabila ada PIC yang sedang menjalani cuti bisa langsung diketahui dan ditangani dengan baik. 

Pengajuan cuti karyawan juga dapat langsung diajukan dari aplikasi tanpa perlu menemui tim human resources untuk mengisi form cuti secara manual yang selanjutnya dilakukan penginputan secara sistem.

Hal tersebut bisa langsung diwujudkan karena aplikasi yang ada di dalam ponsel masing-masing karyawan sudah terintegrasi dengan sistem pencatatan kehadiran serta sistem payroll sehingga semua dapat langsung dilakukan dengan satu klik. 

Sistem Absensi Android yang Terintegrasi dengan Sistem Payroll

Pentingnya proses penggajian karyawan membuat tim human resources harus melakukan perhitungan gaji dengan sangat teliti yang menghabiskan banyak waktu dan pikiran untuk menyelesaikannya. Namun apa yang terjadi apabila ada sebuah sistem absensi android yang dapat langsung terhubung dengan sistem payroll?

Pekerjaan tim human resources tentunya akan terbantu dan menjadi lebih mudah untuk dilakukan.

Terintegrasinya sistem satu dengan yang lainnya tersebut menjadi sebuah keunggulan utama absensi android yang dapat membantu banyak pihak dalam perusahaan karena tidak perlu dilakukan penginputan ulang dan dapat mengurangi risiko terjadinya human error dalam proses penggajian karyawan berdasarkan absensi kehadirannya masing-masing.

Proses transfer gaji pada karyawan juga dapat dilakukan oleh sistem sehingga pembayaran gaji akan dilakukan dengan tepat waktu dan akurasi yang tinggi karena sudah terotomasi oleh sistem.

Dengan begitu, tidak ada lagi istilah keterlambatan pembayaran gaji atau pengiriman gaji yang dengan jarak waktu yang tidak sama antara karyawan satu dengan karyawan yang lainnya.

Pentingnya Pemenuhan Gaji dan Slip Gaji Karyawan

Pemenuhan gaji karyawan merupakan kewajiban yang harus dilakukan oleh semua perusahaan yang mempekerjakan karyawannya, termasuk dengan memberikan bukti konkrit atas pemenuhan gaji tersebut berupa slip gaji.

Dengan adanya slip gaji, maka karyawan dapat mengetahui hak yang didapat dari perusahaan sesuai dengan pekerjaan yang telah dilakukan. Berikut ini merupakan pentingnya pemenuhan gaji dan laporannya.

  • Meningkatkan Kepercayaan Karyawan pada Perusahaan

Transparansi perusahaan dalam mengelola gaji karyawan dapat dilihat dari slip gaji yang diperoleh oleh para karyawan. Dengan adanya transparansi tersebut, kredibilitas perusahaan akan meningkat dan kepercayaan para karyawan terhadap perusahaan tempatnya bekerja pun juga ikut meningkat.

Meningkatnya kepercayaan karyawan pada perusahaan akan menumbuhkan motivasi yang tinggi untuk dapat bekerja dan memberi kontribusi bagi perusahaan.

Dengan begitu, produktivitas karyawan pun akan meningkat. Meningkatnya produktivitas karyawan merupakan hal yang menguntungkan baik bagi perusahaan maupun bagi dir karyawan itu sendiri.

Bagi perusahaan, dengan meningkatnya produktivitas karyawan, kualitas SDM yang dimiliki akan meningkat.

Dengan begitu, pekerjaan akan cepat terpenuhi sesuai dengan kebijakan perusahaan. Sedangkan bagi karyawan, meningkatnya produktivitas dapat dijadikan acuan untuk kenaikan gaji ataupun kenaikan posisi (promosi jabatan).

  • Menjaga Loyalitas Karyawan pada Perusahaan

Salah satu cara untuk menjaga loyalitas karyawan pada perusahaan yaitu dengan memberikan hak karyawan tersebut sesuai dengan ketentuan yang sudah disepakati sebelumnya.

Selain itu, laporan pembayaran gaji juga dapat digunakan untuk mendukung hal tersebut karena berfungsi untuk memberikan informasi yang jelas mengenai pemenuhan hak karyawan tersebut.

Dengan adanya slip gaji yang tersusun rapi dan mudah dimengerti, karyawan dapat langsung mengetahui apa-apa saja komponen yang menjadi pemotong gajinya (jika ada) tanpa harus bertanya terlebih dahulu mengenai gaji yang tidak sesuai jumlahnya. Konflik dan protes karyawan mengenai penggajian pun dapat dihindari oleh perusahaan.

Apa saja Komponen dalam Slip Gaji Karyawan?

Ada beberapa komponen yang wajib tertera dalam slip gaji karyawan sebagai informasi penting serta validnya sebuah slip gaji untuk karyawan. Setiap komponen yang ada di dalam slip gaji akan terkalkulasi otomatis oleh aplikasi absensi android yang terhubung dengan sistem penggajian. Komponen-komponen tersebut dapat diuraikan sebagai berikut. 

  • Nama Perusahaan

Adanya nama perusahaan dan logo perusahaan tersebut menjadi salah satu faktor sah dan tidaknya sebuah slip gaji bagi karyawan yang bekerja dalam suatu perusahaan. Nama perusahaan dapat dijadikan bukti bahwa karyawan tersebut memang bekerja dalam perusahaan yang namanya tertera dalam slip gaji karyawan, sehingga tanpa adanya nama perusahaan dalam slip gaji, slip gaji tersebut tidak valid.

  •  Periode Gaji yang Diterima

Periode gaji yang tertera pada slip gaji merupakan hal yang penting karena dengan mengetahui periode gaji yang dibayarkan, maka karyawan dapat menyesuaikan datanya dengan dirinya sendiri. Apakah dirinya melakukan absen pada periode tersebut, apakah karyawan tersebut mendapatkan Tunjangan Hari Raya atau bonus pada periode tersebut, dan lain sebagainya.

  • Data Karyawan

Data karyawan seperti nama lengkap, nomor induk karyawan, dan divisi atau jabatan yang diemban karyawan tersebut harus tercantum dalam slip gaji. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi apabila ada satu atau lebih karyawan yang memiliki kesamaan nama supaya tidak terjadi kesalahan atau tertukarnya slip gaji. Untungnya, dengan menggunakan absensi android hal tersebut dapat dihindari karena sistem telah terhubung otomatis dengan proses penggajian.

  • Besaran Gaji yang Diberikan Perusahaan

Informasi mengenai besaran gaji yang diberikan oleh perusahaan sebelum adanya potongan perlu dicantumkan dalam slip gaji karyawan supaya karyawan mengetahui bahwa perusahaan sudah membayarkan gaji karyawan sesuai dengan besaran yang telah disepakati sebelumnya dalam kontrak kerja karyawan.

  •  Potongan Gaji

Potongan gaji yang tertera dalam slip gaji biasanya meliputi pajak, pembayaran BPJS baik kesehatan maupun ketenagakerjaan, dan pemotongan gaji karena absen atau hari karyawan tidak masuk untuk bekerja diluar cuti yang didapatkan. Adanya informasi pemotongan gaji akan memperjelas bagaimana gaji karyawan tersebut dikelola. 

  •  Tunjangan dan Insentif

Bagi beberapa karyawan yang bekerja dengan target tertentu biasanya akan mendapatkan tunjangan seperti uang untuk kuota internet dan insentif apabila targetnya terpenuhi. Hal ini wajib untuk dimasukkan ke dalam slip gaji demi terbentuknya motivasi karyawan untuk bekerja lebih baik dan mendapatkan insentif yang lebih besar untuk periode gaji yang selanjutnya.

  • Total Gaji yang Diterima

Total gaji yang diterima yaitu besarnya jumlah gaji yang ditetapkan oleh perusahaan dikurangi oleh pemotongan gaji berupa pajak dan lain sebagainya kemudian ditambahkan dengan tunjangan atau insentif yang diperoleh karyawan tersebut. 

Total gaji yang diterima juga disebut dengan take home pay atau pembayaran yang dibawa pulang. Nilai ini merupakan gaji bersih yang diterima oleh karyawan dan bisa langsung didapatkan saat hari gajian tiba.

Pembuatan Slip Gaji Lebih Mudah Dengan Aplikasi

Dengan menggunakan aplikasi absensi android, pembuatan slip gaji akan menjadi lebih mudah karena semua komponen yang terdapat di dalamnya sudah terinput secara otomatis tanpa perlu melakukan kalkulasi maupun penginputan ulang.

Rekomendasi aplikasi absensi android terbaik yang sudah dipercaya oleh ribuan perusahaan di Indonesia yaitu Talenta yang dikembangkan oleh Mekari.

Talenta akan melakukan rekap otomatis yang terhubung pada aplikasi absensi android di dalam ponsel masing-masing karyawan. Absensi android itulah yang kemudian memberikan informasi untuk diinput dalam sistem. Data-data seperti pajak, cuti, jaminan hari tua, jaminan pensiun, dan lain sebagainya akan terekam otomatis oleh sistem.

Slip gaji yang dibuat sebagai output dari aplikasi absensi android pun dapat diwujudkan dengan lebih mudah dan akurat. Slip gaji tersebut dapat langsung diakses oleh karyawan melalui aplikasi absensi android yang ada di ponsel mereka masing-masing.

Dari aplikasi absensi android tersebut dapat langsung dilihat informasi nama perusahaan, data pegawai, periode gaji, besaran gaji dari perusahaan, pemotongan gaji, tunjangan, insentif, take home pay, dan lain sebagainya.

Adanya berbagai kemudahan dan keunggulan fitur yang dimiliki oleh talenta membuat aplikasi ini dipercaya untuk mengelola gaji lebih dari tiga ratus lima puluh ribu karyawan dari ribuan perusahaan yang tersebar di seluruh negeri.

Tidak perlu menunggu lama, Anda dapat langsung menikmati kemudahan menggunakan absensi android yang kini telah populer di kalangan perusahaan dan menerapkannya di tempat Anda bekerja.

Dapatkan demonya hanya dengan satu klik pada website resmi Talenta by Mekari sekarang juga, dan rasakan manfaatnya pada perusahaan Anda. (mrk/jpnn)


Redaktur : Tarmizi Hamdi
Reporter : Tarmizi Hamdi, Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler