Innalillahi...Helikopter Berisi Empat Orang Jatuh di Papua

Sabtu, 04 Juni 2016 – 11:59 WIB
Ilustrasi. Foto: Fajar.co

jpnn.com - JAKARTA -- Kecelakan helikopter kembali terjadi di Papua. Satu unit helikopter jenis Bell 206 milik sebuah perusahaan jatuh di lokasi tambang 99, Bayabiru, Distrik Bogobaida, Paniai, Papua, Sabtu (4/6) pukul 8.25 WIT. 

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Agus Rianto mengatakan, helikopter berisikan empat orang. Terdiri dari satu pilot dan tiga penumpang. Pilot bernama Kapten Kaswana. Sedangkan tiga penumpang ialah Ijo, Aswar dan Darwis.

BACA JUGA: Sering Diajak Pacar ke Kebun, Perut Siswi SMP Membesar

Agus menjelaskan, Helikopter terbang dari Nabire ke lokasi tambang 99 mengangkut tiga penumpang. "Sesaat sebelum mendarat di helipad 99, (helikopter) jatuh di tebing helipad," katanya, Sabtu (4/6). 

Namun demikian, penyebab jatuhnya helikopter belum diketahui. "Sebab-sebab kecelakaan belum diketahui," ungkapnya.

BACA JUGA: Tempat Dugem dan Panti Pijat Wajib Tutup!

Informasi yang beredar pilot heli nahas itu meninggal dunia. Sedangkan tiga penumpang mengalami luka-luka. Bahkan dikabarkan dalam kondisi kritis. "Korban dievakuasi ke Nabire," kata Agus. (boy/Mg4/jpnn)

BACA JUGA: Terbukti, Ada Anggota Polri Lakukan Pemukulan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gubernur: Tidak Ada Kegiatan Reklamasi Pantai


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler