Instruksi Habib Rizieq, Seluruh Anggota FPI Wajib Mematuhi

Selasa, 24 Maret 2020 – 08:03 WIB
Massa FPI. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab menyerukan kepada seluruh kaum muslim untuk bersatu dan membantu para tenaga medis yang sedang menangani pasien virus corona jenis baru, COVID-19.

Selain itu, FPI bersama dengan organisasi Hilal Merah Indonesia siap untuk menerima bantuan berupa masker, hand sanitizer, alat disinfektan beserta cairannya hingga vitamin, yang akan disalurkan untuk para dokter, perawat, dan relawan.

BACA JUGA: Pernyataan Ketua Perkumpulan Dokter Ditujukan ke Presiden Jokowi

“Benar, itu berdasarkan amanat dan instruksi Habib Rizieq,” ujar Munarman selaku Sekretaris Umum FPI, Selasa (24/3).

Dalam amanat Habib Rizieq yang kini berada di Arab Saudi, diharapkan seluruh anggota FPI untuk tidak meminta bantuan secara langsung di pinggir jalan atau tempat terbuka karena hanya akan menambah parah penyebaran corona.

BACA JUGA: Dokter Bambang Sutrisna Meninggal karena Corona, Putrinya Curhat Hal Paling Menyedihkan

FPI pun mengaku siap menerima bantuan ke rekening Kemanusiaan FPI, Bank Mandiri Syariah 7001440707.

Sebelumnya, Habib Rizieq sudah mengeluarkan nasihat kepada seluruh umat Islam untuk terus beribadah dan minta pertolongan kepada Allah agar penyebaran virus corona bisa segera dihentikan di Indonesia. (cuy/jpnn)

BACA JUGA: Ketua Ikatan Dokter Indonesia Kepri: Kami Dihadapkan dengan Persoalan Dilematis

AHMAD DHANI CURIGA SOAL CORONA


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler