jpnn.com - AKHIR pekan meskipun hanya sebentar, rasanya sangat diperlukan bagi para pekerja terutama di kota-kota besar.
Tentu saja Anda setuju bukan? Perasaan bisa sedikit terbebas dari beban pekerjaan yang datang silih berganti selama lima atau enam hari kerja membuat weekend ini terasa begitu spesial.
BACA JUGA: Hesti Pakai Jasa Financial Planner untuk Atur Bujet Liburan
Bahkan, begitu spesialnya hingga terasa berlalu begitu cepat. Oleh karena itu, supaya weekend tidak berlalu begitu saja, sebaiknya lakukan berbagai aktivitas seru.
Tidak harus keluar rumah. Sebab ada banyak aktivitas seru yang bisa dilakukan di rumah seperti berikut ini:
BACA JUGA: Pastikan Tetap Makan Makanan Sehat Saat Liburan
1. Karaoke lepas
Bisa menyanyikan segala isi hati merupakan salah satu langkah terbaik dalam melepas penat. Hal ini bukanlah isapan jempol belaka. Sebab dengan bernyanyi bersama, Anda bisa melampiaskan segala emosi yang tertahan seminggu penuh. Baik itu menyanyikan lagu sedih, ataupun lagu rock sekalipun untuk mengeluarkan seluruh emosi. Dijamin Anda akan terasa lebih rileks setelah berkaraoke.
BACA JUGA: Pentingnya Liburan di Alam Terbuka, Ketahui Manfaatnya
2. Nonton film horor bersama
Menonton film memang menyenangkan. Saat ini pun menonton film sudah sangat mudah untuk dilakukan berkat berbagai layanan streaming. Kemudahan menonton dengan teknologi streaming adalah Anda bisa menentukan sendiri film apa yang ingin Anda tonton. Untuk semakin meningkatkan kepuasan, Anda bisa menonton film-film horor yang mampu memperbaiki mood. Derasnya aliran adrenalin saat menyaksikan film horor akan membuat Anda benar-benar menikmati weekend.
3. Masak-masak bersama teman-teman
Selain menikmati film dan karaoke, memasak juga merupakan sebuah kegiatan yang menyenangkan untuk dilakukan di akhir pekan. Perasaan bahagia saat menghasilkan sebuah mahakarya kuliner tentu mampu memberikan kesan tersendiri. Belum lagi kalau kegiatan ini dilakukan bersama teman-teman kesayangan. Tentunya akan semakin menyenangkan. Mulai dari memasak hingga menyantap bersama-sama adalah sebuah pengalaman yang harus Anda rasakan minimal sekali seumur hidup.
4. Turnamen game
Bagi Anda yang pecinta game, maka tidak ada salahnya untuk mengadakan turnamen game kecil-kecilan di antara teman-teman. Hanya saja tidak perlu melibatkan uang di dalamnya. Cukup adakan turnamen yang sportif dan hanya untuk keseruan bersama saja. Baik itu game konsol. Game online, ataupun game mobile, pastinya weekend Anda akan terasa jadi lebih seru.
5. Mengundang anak-anak yatim untuk bersilaturahmi bersama
Selain bersenang-senang, tidak ada salahnya untuk mengisi weekend dengan kegiatan yang positif. Salah satunya adalah dengan mengundang anak-anak yatim piatu untuk bersilaturahmi ke rumah Anda. Anda bisa mengadakan jamuan kecil-kecilan. Tidak harus besar dan mewah karena yang terpenting adalah kehangatan suasana. Ini juga akan menjadi kesempatan emas untuk berbuat baik ke sesama.
Itu dia lima aktivitas seru yang bisa mengisi weekend kamu dengan dengan lebih berwarna. Namun,untuk memastikan acara Anda tetap berjalan lancar, maka jangan lupa untuk membeli PLN Token tambahan. Caranya pun gampang karena hanya menggunakan smartphone yang sudah didaftarkan oleh para. Selain itu, tentunya Anda tidak ingin listrik di rumah mati saat sedang seru-serunya bukan? (flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... 6 Syarat Keamanan Tempat Wisata untuk Anak-anak Berlibur
Redaktur & Reporter : Natalia