JALUR DISTRIBUSI, Instruksi Hatta Ditindaklanjuti

Kamis, 21 Juli 2011 – 07:24 WIB

JAKARTA-Permintaan Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa agar jalur distribusi pangan diperbaiki langsung direspons pejabat-pejabat terkaitHatta menegaskan, bahan pokok harus sampai tujuan tanpa keterlambatan

BACA JUGA: Persiapan Ramadan dan Mudik Lebaran

Sehingga tidak terjadi kelangkaan yang mengakibatkan melambungnya harga saat Ramadan dan Lebaran
Manager Operasional PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan Pelabuhan Merak Zailis Anas mengatakan, pihaknya mengoperasikan 24-26 kapal Roro setiap harinya

BACA JUGA: Indonesia Butuh Teknologi-Inovasi

Dengan demikian tidak ada penumpukan truk di pelabuhan Merak Jalur penyeberangan Merak-Bakauheni memang menjadi titik rawan dalam rantai distribusi logistik.

Armada kapal yang kurang sering mengakibatkan penumpukan truk
Padahal Merak-Bakauheni merupakan jalur distribusi logistik utama yang menghubungkan Pulau Jawa dengan Sumatera

BACA JUGA: Berfilsafat bersama Karya-Karya Beethoven

Zailis mengakui, beberapa hari lalu sempat terjadi lagi antrean truk di Pelabuhan MerakItu terjadi karena peningkatan jumlah truk menjelang Ramadan belum diimbangi kesiapan kapal pengangkut’’Penumpukan truk tidak akan terjadi minimal selama Ramadan hingga LebaranArmada kapal berjumlah 26 cukup untuk mengangkut semua truk setiap hari,’’ kata ZailisDengan rata-rata kapal melakukan 3 kali perjalanan (trip) Merak-Bakauheni, berarti ada 78 trip setiap harinyaMeski terjadi peningkatan jumlah truk sekalipun, tidak akan sampai terjadi antrean di Merak’’Kami akan berusaha keras menyediakan 24-26 kapal setiap hari.

Para pemilik kapal juga memiliki komitmen yang sama,’’ kata ZailisMenteri Perdagangan Mari Elka Pangestu juga menyatakan siap mengamankan harga kebutuhan pokok jelang puasa serta LebaranPengamanan itu dilakukan dengan cara mengawasi distribusi dan pengiriman barang-barang kebutuhan pokok’’Kami memfokuskan pemantauan trafik angkutan barang kebutuhan pokok ke berbagai daerahKoordinasi dengan Kementerian Perhubungan diintensifkan,’’ kata MariDia memastikan, hingga akhir pekan ini kenaikan harga bahan pokok masih ada di kisaran 5 persen’’Kenaikan ini masih normalMasalah yang berpotensi mengakibatkan lonjakan harga akan kami bereskan,’’ katanya(dri)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hatta Ajak Belanda Bangun Tembok Penahan Air Laut Jakarta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler