jpnn.com, MOJOKERTO - Calon wakil gubernur nomor urut satu di Pilgub Jawa Timur 2018, Emil Elestianto Dardak berkunjung ke Trowulan, Mojokerto, yang merupakan pusat kerajaan Majapahit.
Di sana, pasangan Khofifah Indar Parawansa itu bertemu dengan komunitas Majapahit Nusantara.
BACA JUGA: Program Ekonomi Khofifah-Emil Dinilai Lebih Realistis
Dalam pertemuan tersebut pimpinan komunitas Majapahit Nusantara, Romo Yogma, menyebut program Khofifah-Emil dalam Nawa Bhakti Satya memiliki banyak kesamaan dengan apa yang mereka lakukan selama ini.
"Selamat datang Cawagub Jawa Timur, Emil Dardak. Selama ini saya melihat visi misi dan program beliau banyak yang cocok," kata Romo Yogma di lokasi, Sabtu (12/5).
BACA JUGA: Nama tak Masuk DPT, Tunjukkan e-KTP Tetap Bisa Memilih
Sementara Emil mengatakan, baginya merestorasi situs Kerajaan Majapahit adalah sesuatu yang penting. Apalagi, Majapahit merupakan salah satu kerajaan terbesar yang pernah ada di Jawa Timur.
"Sebagai putra Jawa Timur yang bergerak di pemerintahan, merestorasi Majapahit menjadi sesuatu yang penting," tegas Emil.
BACA JUGA: Survei Pilgub Jatim: Elektabilitas Khofifah Naik Terus
Menurut Emil, Trowulan memiliki arti penting bagi Majapahit. Karena meski kekuasaan Majapahit melebihi Indonesia, namun pusat kerajaannya berada di Trowulan.
"Walaupun Kerajaan Majapahit melebihi negara ini, tapi di sini (Trowulan) tempat kerajaannya. Harus kita gali potensinya. Mungkin banyak yang tahu Majapahit tapi tidak tahu Trowulan," katanya. (jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP Gelar Safari Politik di Jatim demi Gus Ipul - Mbak Puti
Redaktur : Tim Redaksi