Jasa Raharja Diminta Buat Asuransi Murah Khusus Mudik

Jumat, 26 Juli 2013 – 14:06 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meminta Jasa Raharja untuk membuat ansuransi jangka pendek khusus untuk pemudik. Asuransi ini nantinya hanya berlaku sampai musim mudik tahun ini saja.

"Sebentar lagi sudah pada mudik, Jasa Raharja saya minta untuk mengadakan ansuransi jangka pendek. Ansuransi mudik ini saya minta murah meriah berupa kupon," pinta Dahlan usai mengelar rapat pimpinan (Rapim) di kantornya, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (26/7).

BACA JUGA: Djoko Hadirkan 12 Saksi Meringankan TPPU

Ansuransi ini nantinya bisa dibeli di seluruh pom bensin, untuk lebih detailnya, kata Dahlan baru akan diumumkan 1 Agustus 2013 mendatang.

"Nanti hari Kamis tanggal 1 Agustus akan ada penjualan kupon premi asuransi mudik Rp 5 ribu. Untuk yang mengalami cacat dicover Rp 10 juta, dan kalau dirawat Rp 1,5 juta," tutur dia.

BACA JUGA: Timur Ngaku Belum Serahkan Usulan Nama Kapolri ke Presiden

Makannya, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Dahlan menghimbau bagi para pemudik untuk membeli ansuransi jangka pendek ini. Bahkan, Jasa Raharja akan memberikan kupon gratis bagi pembeli pertama sampai jumlah tertentu.

"Asuransi ini pokoknya untuk siapa saja orang yang mau mudik. Saya menyarankan untuk beli kupon premi murah ini, kan cuma Rp 5 ribu. Khusus yang beli kupon tanggal 1 Agustus, gratis sampai jumlah tertentu, nanti Jasa Raharja yang menentukan," pungkas bekas Dirut PLN ini. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Dahlan Iskan: Harga Tanah di Deli Serdang Pasti Naik

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Usai Diperiksa Emir Moeis Malah Cengengesan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler