BACA JUGA: Ekstasi Beracun Beredar di Banjarmasin
Buktinya, seorang anggota Subdit I Dit Resnarkoba Polda Kalsel dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka parah di wajahnya setelah terjatuh dari atas sepeda motor yang dikendarainyaPelaku yang diburu ternyata berhasil meloloskan diri usai melakukan transaksi narkoba dengan salah seorang polisi yang menyamar sebagai pembeli
BACA JUGA: Paksa Pacar Aborsi, Dipolisikan
Walaupun gagal menciduk bandarnya, namun petugas berhasil menangkap kurir yang diketahui bernama Samsul alias Asul (30), warga Jl Kampung Melayu Gg Al Amin RT 4, Banjarmasin TengahAsul ditangkap di kawasan Jl KS Tubun depan Komplek Damai, Pekauman, Banjarmasin Selatan, Senin (7/11) sore
BACA JUGA: WN Malaysia Selundupkan Sabu Lewat Pelabuhan Batam
Dari tangan Asul, petugas menemukan 1 paket sabu seberat 1,03 gramBandar sabu yang berhasil kabur tersebut adalah Rizal Anjang, warga Jl Cempaka Raya RT 43, Telaga Biru, Banjarmasin BaratSebelum penangkapan itu dilakukan, petugas yang menyamar menghubungi Asul untuk memesan sabu sebanyak 7 gram dengan harga Rp1,7 juta.Setelah bertemu Asul, ia kemudian menghubungi Rizal dan disuruh Rizal menunggu di depan Hotel KarismaTak beberapa lama menunggu, Rizal kembali menghubungi Asul dan menunggu di depan Gg Damai
Setelah bertemu Rizal menyerahkan satu paket sabu kepada AsulKetika menyerahkan barang haram tersebut, petugas yang sudah mengepung tempat itu langsung menciduk Rizal dan AsulKetika digeledah, petugas dan Rizal sempat berebut barang bukti sabu yang rencananya akan diserahkan kepada AsulSaat berebut itulah sabu tersebut jatuh ke tanah dan Rizal langsung kabur
Petugas yang kesal dengan ulah Rizal langsung melakukan pengejaranApesnya, petugas yang mengejar Rizal malah mengalami kecelakaan lantaran terjatuh dari atas sepeda motor yang dikendarainya. Kasubdit I Dit Resnarkoba Polda Kalsel AKBP I Made Wijana membenarkan seorang anggotanya dirawat di rumah sakit karena mengalami luka di wajahnya setelah terjatuh dari sepeda motor ketika mengejar pelaku (Rizal)“Anggota saya terjatuh karena berusaha menghidari seorang anak kecil yang kebetulan melintas di kawasan itu,” ujarnya.
Walaupun tak berhasil meringkus Rizal, petugas selanjutnya melakukan penggerebekan dan penggeledahan ke rumah RizalHasilnya, di rumah Rizal ditemukan satu paket sabu seberat 0,43 gram dan timbangan digital“Untuk Rizal kita masukkan dalam Daftar Pencarian Orang (DPO),” tegasnya. (hni)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Simpan Sabu di Anus, Tetap Ditangkap
Redaktur : Tim Redaksi